[caption id="attachment_178790" align="aligncenter" width="380" caption="doubled-decker bus yang sangat cantik"]
Jaringan kereta bawah tanah dikelola oleh lembaga yang berbeda (dibawah Highways Departement). MTR Corporation Limited mengelola MTR (Mass Transit Railway) dan Kowloon-Canton Railway Corporation mengelola KCR. Sedangkan untuk layanan tramnya, Hong Kong terkenal memiliki tram yang unik karena satu-satunya di dunia yang memakai kereta tram dua tingkat. Tram yang sering di sebut sebagai "teng-teng" atau tin che (bahasa kantonis) hanya beroperasi di wilayah Hong Kong side. Mulai dari Sheung Wan sampai Northpoint. Tidak peduli jauh atau dekat jarak yang ditempuh, ongkos yang ditarik hanya sebesar HK$2,3 saja.
[caption id="attachment_178792" align="aligncenter" width="380" caption="Tram melintas di kawasan Causewaybay"]
[caption id="attachment_178791" align="aligncenter" width="380" caption="Kereta bawah tanah/ MTR (Mass Transit Railway)"]
Jaringan bus (dalam bahasa kantonis disebut sebagai pasi) dikelola oleh 5 operator. Ada yang tidak bertingkat dan ada juga yang bertingkat dua (double deck) seperti terdapat di London. Mungkin hal ini mengacu Hong Kong dulu sebelum dipindahtangankan ke China adalah merupakan bagian kekuasaan dari Britania Raya. Terdapat pula layanan taksi. Khusus layanan taksi terbagi menjadi 2 jenis. Taksi untuk penumpang umum dan taksi khusus untuk manula dan kaum diffabel. 99% armada taksi di Hong Kong menggunakan LPG. Nah, mengenai hal ini saya mendapat informasinya dari majikan saya. Selain taksi banyak juga kendaraan yang menggunakan bahan bakar gas. Hal ini dilakukan untuk mensiasati mahalnya harga bahan bakar minyak.
[caption id="attachment_178793" align="aligncenter" width="380" caption="Taksi dengan asesori unik di atas atapnya :D"]
[caption id="attachment_178794" align="aligncenter" width="380" caption="Taksi untuk manula dan kaum diffabel"]
Ketika hari minggu yang lalu saat terjadi demo dari BMI di Hong Kong, majikan saya sempat menanyakan gerangan apa yang terjadi. Saya jelaskan semua duduk permasalahan yang ada di negeri kita. Termasuk berita kenaikan BBM. Untuk hal yang satu ini, majikan saya sedikit memberikan bocoran tentang harga BBM di Hong Kong. Bisa dikatakan hampir tiap tahun, harga BBM naik. Untuk saat ini harga premium sekitar HK$16 (sekitar 18 ribu rupiah). Mahal sekali yaa.
Kembali ke transportasi di Hong Kong. Ada satu lagi departemen yang menangani transportasi laut.
Marine Departement
Marine Departement bertugas mempromosikan pelayanan sarana laut yang terbaik. Salah satu sarana transportasi laut yang sangat terkenal dan murah adalah feri. Dan salah satu pelabuhan feri yang selalu ramai dipadati pengunjung adalah Star Ferry. Dari Star Ferry (berada di kawasan Kowloon side)ini kita bisa menyeberang ke Hong Kong side (Central, Wanchai) hanya dengan biaya yang cukup murah. Hanya sekitar 2 dollar-an.