Kemudian sumber utama tanaman adalah air. Pemerintah semestinya mengalokasikan dana untuk mencari sumber air bagi tanaman-tanaman petani, baik dengan mengali sumur atau mencari sumber air terdekat dengan membuat got-got. Â Juga persediaan pupuk bersubsidi yang bisa dijangkau oleh petani juga sesuatu yang penting.
Mengutus Ahli tanah Teliti Kadar Tanah
Petani sangat mengharapkan bahwa pemerintah dapat membentuk tim ahal-ahli tanah yang dapat menguji kualitas tanah di setiap daerah. Dengan demikian dapat menghasilkan gagasan tanaman yang cocok untuk tanah di tempat itu. Dengan demikian menurut saya petani dapat bahagia di masa depan karena menanam sesuai dengan tanaman yang cocok dengan kualitas tanah. Agar system penanaman yang penting tanam saja dalam hal tertentu tidak terjadi. Contoh praktisnya adalah dalam dunia Pendidikan yang mengajar matematika adalah guru yang benar-benar paham tentang matematika, maka anak itu akan benar-benar cerdas matematika.
Saya yakin dan percaya bahwa setelah ahli-ahli dibidang tanah meneliti tentang tanah dan bersosialisasi kepada petani mengenai tanaman yang cocok untuk tanah di daerah itu, kejayaan petani akan segera tiba dan kemajuan bangsa akan terwujud.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H