Diluar dugaan Thailand tampil perkasa menaklukkan tim kuat Jepang di perebutan juara grup C. Â Jepang hanya mampu mendulang poin di nomor ganda putra dan putri, sementara tiga nomor lainnya dimenangkan para pemain muda Negeri Gajah Putih.
Dari hasil undian setelah menyelesaikan seluruh pertandingan penyisihan, Indonesia akhirnya dipertemukan dengan Jepang. Â Unggulan teratas, Tiongkok berjumpa Malaysia. Thailand akan berebut tiket semi final dengan India, sementara unggulan kedua Korea Selatan ditantang Taiwan.
Indonesia bisa mencuri angka dari nomor tunggal putra dan ganda campuran. Di tunggal putra Jepang mengandalkan pemain 22 tahun Kenta Nishimoto sementara pasangan rangking 23 duna Yuta Watanabe/Arisa Higashino di nomor ganda campuran.
Di nomor ganda putra, bila menurunkan Angga Pratama/Ricky Karanda diharapkan bisa menyaingi Takeshi/Keigo yang terkenal ulet dan rapat dalam bertahan. Â Pada pertemuan terakhir di turnamen penutup tahun Super Series Finals, Angga /Ricky kalah, semoga laga ini menjadi momen balas denda. Â Sementara itu di sektor putri benar-benar butuh perjuangan ekstra dari para pemain muda kita.
Publik Indonesia paham dengan situasi ini, seperti halnya ofisial berpikir keras untuk menyiapkan strategi. Mengiringii langkah para pemain muda, selain dengan doa, juga harapan. Meminjam kata penyair almarhum Wiji Thukul, tiada kata lain, selain lawan!
N.B
Kompas TV akan menyiarkan secara langsung pertandingan perempat final, Jumat (17/2) mulai pukul 13.00 WIB.
Hasil pertandingan dan klasemen akhir grup A:
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H