[caption caption="Ilustrasi Dailymail.co.uk"][/caption]Tanda tanya seputar semifinal Liga Champions musim ini sebagian sudah terjawab. Benar-salah prediksi formasi empat besar sudah diketahui. Undian yang baru saja dilakukan di markas besar UEFA mempertemukan Manchester City vs Real Madrid dan Atletico Madrid kontra Bayern Muenchen.
Hasil undian ini menyimpan kisah menarik. Dibandingkan tiga tim lainnya, Manchester City jelas tim debutan di empat besar yang sedang memendam hasrat mengukir sejarah baru. Selain ingin mengukir sejarah bagi diri sendiri, Manchester Biru pun ingin membanggakan Inggris yang baru dua kali menjadi juara Liga Champions dalam 10 musim terakhir. Tentu, City ingin mengulangi kesuksesan rival sekota Manchester United pada musim 2007/2008 dan Chelsea empat tahun kemudian.
Di pentas Liga Champions, City dan Madrid sudah pernah bertemu. Keduanya saling beradu di fase grup musim 2012/2013. Â Di leg pertama di Santiago Bernabeu, Madrid menang 3-2 berkat sumbangan gol Marcelo, Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo. sementara dua gol City lahir dari kaki Edin Dzeko dan Aleksandar Kolarov.
Sementara di leg kedua, kedua tim bermain sama kuat 1-1. Madrid lebih dulu memimpin melalui Benzema saat laga baru berjalan 10 menit. Dan disamakan Sergio Aguero dari titik penalti.
Tak hanya itu, pelatih City, Manuel Pellegrini bukan orang baru dalam sejarah pertemuan kedua tim. Pria asal Chile itu merupakan mantan manajer Real Madrid pada musim 2009/2010.
Walau hanya semusim di Santiago Bernabeu, Pellegrini merupakan sosok yang pertama kali merasakan kehadiran Cristiano Ronaldo, Karim Benzema dan Xabi Alonso yang kini sudah berseragam Bayern Muenchen.
Tak pelak laga ini akan menjadi momen reuni Pellegrini dan Ronaldo-Benzema, serta Pellegrini dan El Real. Pertemuan itu pun menjadi kesempatan Pellegrini membuktikan diri mampu tampil lebih baik ketimbang mantan timnya itu.
[caption caption="Ilustrasi BBC.com"]
Tak hanya Ronaldo, laga ini akan memungkinkan Gareth Bale kembali tampil di tanah Inggris. Sebelum dibeli Madrid, Bale pernah menorehkan sejarah indah bersama klub Inggris lainnya, Tottenham Hotspur. Walau bukan menghadapi klub masa lalunya, kepulangan Bale ke Inggris tetap mengguratkan kenangan tersendiri.
Seperti apa akhir reuni Pellegrini dan ‘kepulangan’ Ronaldo? Kita tunggu saja pada 26 April mendatang saat Pellegrini menjamu Ronaldo cs. di leg pertama di Stadion Etihad dan kunjungan balasan Pellegrini ke klub masa lalunya kurang lebih sepekan kemudian.
Peluang berulang