Mohon tunggu...
charles dm
charles dm Mohon Tunggu... Freelancer - charlesemanueldm@gmail.com

Verba volant, scripta manent!

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Akhir Pekan di Old Trafford, Battle of Reds Layak Ditonton!

11 September 2015   11:17 Diperbarui: 11 September 2015   11:17 417
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sementara itu pulihnya Daniel Sturridge menjadi kabar gembira bagi Liverpool. Pemain 26 tahun ini telah menepi sejak April dan sudah terlihat berlatih penuh di Melwood bersama rekan-rekannya. Sebelumnya pemain kribo ini harus melewati serangkaian operasi pinggul dan menjalani rehabilitasi khusus di Amerika Serikat.

 Tentu kehadiran pemain internasional Inggris ini amat berarti bagi Brendan Rodgers. Philippe Coutinho dipastikan absen karena harus menjalani suspensi. Sedangkan sang kapten Jordan Henderson dan Adam Lallana masih dalam tahap pemulihan.

Kado manis Van Gaal?

Louis van Gaal akan menjalani laga ke-50 setelah mengambil alih jabatan pelatih Manchester United. Namun tantangan berat menghadapi pria Belanda ini menyusul hasil buruk di laga terakhir.

United boleh tertawa lebar saat Liverpool dipermalukan West Ham United tiga gol tanpa balas. Namun nasib tragis pun menemui sang Iblis Merah saat dipermalukan tuan rumah Swansea City.

Baik Rodgers maupun Van Gaal bisa sama-sama memanfaatkan celah yang dipertontonkan sang lawan dalam laga terakhir. Buntunya penyelesaian akhir Rooney dan kolega bisa dimanfaatkan Rodgers untuk untuk memaksa Christian Benteke dan Danny Ings yang tampil menggantikan Coutinho agar tampil lebih ngotot sehingga cepat mencuri gol.

Sementara koordinasi yang buruk serta performa tim yang jauh dari harapan bisa menjadi sasaran ekploitasi para pemain United. Bastian Schweinsteiger, Morgan Schneiderlin dan Ander Herrera serta Memphis Depay dan Juan Mata bisa menjadi pemecah kebuntuan jika saja Rooney belum bisa berbuat banyak. United pun masih memiliki Anthony Martial, remaja termahal di dunia yang baru saja dibeli dari klub Prancis, AS Monaco.

Tuan rumah dipastikan tanpa Phil Jones dan Michael Carrick masih mengalami cedera betis. Chris Smalling dan Luke Shaw siap ambil peran. Batalnya David De Gea hijrah ke Real Madrid membuat lini belakang United semakin kokoh. Secara statistik tuan rumah lebih diuntungkan, sukses menyapu bersih tiga laga terakhir.

Apakah United akan berpesta di Old Trafford? Atau impian balas dendam Liverpool terwujud di theatre of dreams? Laga ini patut ditontot!

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun