"Selamat pagi Pak...Selamat pagi Bu...," ujar dua pegawai Bandung Champion City (BCC) yang mengenakan pakaian tentara kepada enam orang anak.
Dengan malu-malu, keenam anak yang diantar orangtuanya tersebut menghampiri dua pegawai tersebut. Mereka kemudian menerima setelan pakaian tentara cilik untuk dikenakan.
Setelah mengenakan pakaian tentara, anak-anak tersebut diajak berkeliling ke Bandung Champion City. Mereka bernyanyi lagu berisi bangga menjadi TNI.
Para anggota TNI cilik ini menembus keramaian kota. Ada kantor-kantor bank, rumah sakit, sirkuit balapan, pom bensin, toko kue, dan lainnya.
Di tengah kota, sekelompok TNI cilik ini bertemu dengan kelompok anak lain yang mengenakan pakaian polisi dan pemadam kebakaran.
Setelah bertegur sapa, mereka bernyanyi dan menari bersama mengikuti para pegawai BCC. Anak-anak tampak bergembira menyusuri wahana bermain sambil belajar ini.
"BCC merupakan replika kota metropolitan mini untuk anak-anak yang dirancang sistematis dan realistis serupa dengan tatanan dan struktur kota sebenarnya," ujar CEO BCC Masrah Marang.
Masrah menjelaskan, bentuk dan ukuran kota sudah disesuaikan dengan tingkat keamanan dan kenyamanan anak-anak. Itu pula yang menjadi alasan anak-anak dipanggil ibu dan bapak di wahana tersebut.
"Disebut ibu dan bapak karena ini adalah kota mereka," tuturnya.
BCC memiliki 77 wahana dan 177 profesi yang akan dikenalkan kepada anak. Wahana yang berada di Lucky Square Mall, Jalan Terusan Jakarta ini diklaim sebagai indoor edutainment theme park terbesar di Indonesia.
Sebab luas BCC mencapai 10.000 meter. Sedangkan indoor edutainment theme park lainnya di Indonesia hanya memiliki luas 6.000 meter.