Mohon tunggu...
Yos Mo
Yos Mo Mohon Tunggu... Penulis - Tourism worker until 2010; Digipreneur since 2010

you can contact me at bolafanatik(at)Gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Lima Peraih Emas Olimpiade Paris Tembus Babak Ketiga US Open 2024, Dua Juara Wimbledon Kompak Kalah

30 Agustus 2024   12:49 Diperbarui: 30 Agustus 2024   13:16 398
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Turnamen Grand Slam US Open 2024 semakin seru. Lima peraih medali Olimpiade Paris berhasil tembus babak ketiga, sedangkan dua petenis juara Wimbledon sebulan lalu, kompak kalah di babak kedua.

Carlos Alcaraz yang tahun ini gemilang meraih gelar juara Grand Slam French Open dan Wimbledon, secara mengejutkan tersingkir di babak kedua US Open melawan pemain non unggulan, Botic van de Zandschulp.

Tak ada yang menduga Alcaraz kalah tiga set langsung, 1-6, 5-7, 4-6, dalam duel dengan Zandschulp di lapangan stadion Arthur Ashe.

Botic van de Zandschulp sebelumnya sudah dua tahun lamanya tidak pernah melewati babak kedua turnamen Grand Slam.

Botic Van De Zandschulp/foto: USOPEN.ORG
Botic Van De Zandschulp/foto: USOPEN.ORG
Sedangkan Carlos Alcaraz terakhir kali keok di babak kedua Grand Slam pada ajang Wimbledon tahun 2021.

Alcaraz kompak mengikuti jejak juara tunggal putri Wimbledon 2024, Barbora Krejckova, yang kemarin tersisih di pertandingan babak kedua US Open.

Barbora Krejckova yang berstatus pemain unggulan 8, secara mengejutkan kalah straight set, 4-6, 5-7, melawan pemain jebolan babak kualifikasi, Elena-Gabriela Ruse.

Situasi berbanding terbalik menimpa Alcaraz dan Krejcikova secara bersamaan. Sebulan lalu mereka berbahagia berdansa bersama dalam acara perayaan juara Wimbledon, lini keduanya bersedih tersingkir bersamaan di babak awal US Open.

Alcaraz dan Krejcikova juara Wimbledon sebulan yang lalu/foto: Wimbledon.com
Alcaraz dan Krejcikova juara Wimbledon sebulan yang lalu/foto: Wimbledon.com
Sementara itu, lima petenis yang meraih medali emas Olimpiade Paris sebulan lalu, sukses melewati hadangan di babak kedua US Open.

Sara Errani dan Jasmine Paolini yang meraih emas nomor ganda putri Olimpiade Paris, melaju ke babak ketiga US Open 2024 di hari yang bersamaan.

Paolini lolos ke babak ketiga tanpa keluar keringat, karena lawannya Karolna Pliskova mengalami cedera engkel saat pertandingan baru memasuki game pertama. (lanjut baca ke halaman 2)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun