Memasuki set ketiga, Madison Keys tampil lebih mantap, langsung unggul 3-0, yang dituntaskan dengan skor 6-2.
Madison Keys untuk kedua kalinya lolos ke perempat final Wimbledon, menyamai torehan di tahun 2015. Sekaligus mengakhiri kiprah fenomenal Mirra Andreeva yang baru melakukan debut di Wimbledon.
Unggulan 2 dari Belarus, Aryna Sabalenka, lawan yang akan dihadapi Madison Keys di perempat final.
Sabalenka tampil cemerlang di babak keempat, membagel unggulan 21 Ekaterina Alexandrova dengan skor 6-4, 6-0
Aryna Sabalenka melanjutkan kiprah gemilangnya, minimal masuk perempat final dalam empat grand slam terakhir.
Cedera menimpa petenis putra asal Ceko, Jiri Lehecka, saat berhadapan dengan unggulan 3 dari Rusia, Daniil Medvedev. Lehecka mundur setelah kalah 4-6, 2-6, di dua set awal.
Daniil Medvedev di perempat final bertemu pemain.debutan Wimbledon, Christopher Eubanks, yang tampil luar biasa mengalahkan unggulan 5, Stefanos Tsitsipas.
Christopher Eubanks kalah 3-6 di set pertama, tapi berhasil menang 7-6 pada set kedua setelah tie break unggul 7-4.