Poin krusial direbut Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato di game 11 dengan mematahkan lawan sehingga unggul 6-5. Lalu, Kato memegang servis, dan berhasil meraih poin.
Aldila Sutjiadi/Miyu Kato menang 7-5 di set kedua, sekaligus memastikan lolos ke babak ketiga French Open 2023.
Pada babak 16 besar nanti, Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato berhadapan dengan Marie Bouzkova/Sara Sorribes Tormo yang menyingkirkan Ulrikke Eirike/Eri Hozumi dengan skor 6-2, 7-5.
Pada babak kedua Australian Open di awal tahun ini, Sutjiadi/Kato  mengalahkan Marie Bouzkova yang berpasangan dengan Camila Osorio.Â
Miyu Kato bersama mantan rekan duet Wang Yafan, pernah mengalahkan Sara Sorribes Tormo yang berduet dengan Georgina Garcia Perez, pada babak perempat final turnamen Monterrey Open 2023.
Aldila Sutjiadi tampil di nomor ganda campuran, selang beberapa jam setelah lolos ke babak 16 besar ganda putri.
Aldila berduet dengan pemain kawakan Belanda, Matwe Middelkoop. Ini adalah debut Aldila Sutjiadi di nomor ganda campuran turnamen grand slam.
Middelkoop/Sutjiadi bermain taktis menghadapi Latisha Chan/Hugo Nys di lapangan 10 Rolamd Garros. Sehingga Middelkoop/Sutjiadi menang straight set 6-3, 6-3.
Pada babak kedua nanti Middelkoop/Sutjiadi berjumpa lawan berat, unggulan 3 Neal Skupski/Giuliana Olmos yang di babak pertama menyingkirkan Santiago Gonzalez/Anna Danilina.
Neal Skupski bukan petenis sembarangan. Dia saat ini ranking 1 ganda putra ATP yang juga juara beruntun ganda campuran Grand Slam Wimbledon tahun 2021 dan 2022.