Piala AFF 2022 dimeriahkan oleh Jordi Amat, pemain yang pernah lama malang melintang di kompetisi elit Eropa.
Jordi Amat yang dinaturalisasi timnas Indonesia, selama 13 musim main di liga utama Spanyol, Inggris, dan Belgia.Â
Amat sepanjang karirnya pernah membela Espanyol, Rayo Vallecano, Swansea City, Real Betis, dan Eupen.
Prestasi terbaik Jordi Amat saat menjadi pemain La Liga Spanyol adalah membawa Real Betis finis di urutan 6 klasemen akhir musim 2017/2018.
Bek kelahiran 21 Maret 1992 tersebut tampil 25 kali di La Liga musim itu. Turut serta main saat Real Betis menang 2-1 lawan tim papan atas Villarreal. Juga membantu Betis menahan seri Atletico Madrid dan SevillaÂ
Pencapaian terbaik Jordi Amat saat berkarir di Liga utama Belgia adalah membawa Eupen finis di posisi 12 musim 2020/2021.
Masa terbaik Jordi Amat saat berkiprah di Liga Inggris adalah sewaktu membantu Swansea City tempati ranking 8 musim 2014/2015.
Sepanjang berdirinya Swansea City itu adalah prestasi terbaik di Liga Inggris. Pada musim terbaik di Liga Inggris itu, Swansea City menuai 56 poin dari 16 kemenangan, 8 seri, dan 14 kalah.
Jordi Amat hanya bermain 10 kali di Liga Inggris musim 2014/2015, karena berbulan-bulan absen akibat cedera ligamen.Â
Dari 10 kali tampil di Liga Inggris musim itu, Amat berhasil membawa Swansea City menang 7 kali.Â