Mohon tunggu...
Yos Mo
Yos Mo Mohon Tunggu... Editor - Tourism worker until 2010; Digipreneur since 2010

you can contact me at bolafanatik(at)Gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Timnas Kanada Lolos ke Piala Dunia 2022, Tuntaskan Penantian Selama 36 Tahun

28 Maret 2022   05:41 Diperbarui: 28 Maret 2022   06:26 905
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Zona CONCACAF mengirimkan wakil pertama ke Piala Dunia 2022. Timnas Kanada lolos ke Piala Dunia setelah pesta gol 4-0 atas Jamaika dalam pertandingan kandang di Venue BMO Field. 

Gol pembuka kemenangan Kanada dibuat oleh Cyle Larin yang saat ini memperkuat klub raksasa Turki, Besiktas. Tajon Buchanan menambah gol Kanada di pengujung babak kedua.

Justin Hoilett membuat gol ketiga Kanada di menit 82. Enam menit berselang bek Jamaika, Adrian Mariappa, membuat gol bunuh diri yang membuat Kanada menang 4-0.

Hasil menang membuat mantap posisi Kanada di puncak klasemen kualifikasi Piala Dunia 2022 zona CONCACAF dengan perolehan 28 poin. 

Jumlah poin Kanada itu tak mungkin bisa terkejar lagi oleh tiga pesaing terdekatd alam satu pertandingan kualifikasi tersisa di zona Concacaf.

Amerika Serikat, Meksiko, dsn Kosta Rika yang kini menghuni peringkat dua hingga empat, baru mengoleksi 22 poin.

Hanya tiga wakil Concacaf berperan terbaik yang lolos langsung dari kualitas Piala Dunia 2022. Peringkat keempat Concacaf akan menjalani play off melawan wakil dari Oceania.

Timnas sepak bola Kanada yang punya julukan Les Rouges menuntaskan penantian selama 36 tahun untuk dapat merasakan kembali mentas di ajang Piala Dunia.

Les Rouges menjalani debut mengecewakan di Piala Dunia1986. Kanada kalah terus dan tak bisa membuat gol dalam tiga pertandingan babak grup. 

Kanada (Jersey putih merah) saat menghadapi Prancis di Piala Dunia 1986/foto: FIFA.com
Kanada (Jersey putih merah) saat menghadapi Prancis di Piala Dunia 1986/foto: FIFA.com

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun