Gabon sudah sering berjumpa dengan Burkina Faso. Statistik pertemuan, Gabon unggul 8 pertandingan, Burkina Faso menang 5 kali, 7 laga lainnya berakhir seri.
Burkina Faso yang mendulang 4 poin di Grup A tidak punya pemain yang menonjol.Â
Bertrand Traore yang kini membela Aston Villa, pemain Burkina Faso yang paling dikenal orang.
Nigeria vs Tunisia
Pertandingan akan berlangsung di Roumde Adjia Stadium, Senin (24/1), pukul 02:00 WIB.
Tim Elang Super Nigeria tampil spektakuler memborong tiga kemenangan di grup D dengan membuat 6 gol.Â
Sedangkan Tunisia menempati ranking 3 Grup F, hanya mengoleksi tiga poin.Â
Head to head kedua tim seimbang. Nigeria dan Tunisia smaa-sama menang 6 kali, 8 laga lainnya seri.
Tunisia hanya bertumpu kepada kehebatan penampilan Wahbi Khazri seorang.Â
Berbeda halnya dengan Nigeria yang memiliki banyak pemain berprofl tinggi, seperti Kelechi Iheanacho, Wilfred Ndidi, Moses Simon, Samuel Chukwueze, dan Alex Iwobi.Â