Banyak orang yang meragukan Indonesia dapat meraih juara sewaktu duet Marcus Gideon/Kevin Sukamuljo tersingkir di babak pertama All England 2019. Total ada 11 wakil Indonesia yang kalah pada hari pertama All England tahun ini.
Tak banyak yang menduga, asa Indonesia untuk meraih juara masih terjaga hingga memasuki hari keempat All England 2019. Bahkan berpeluang terjadi All Indonesian Final di nomor ganda putra.Â
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tinggal selangkah lagi mewujudkan All Indonesian Final di All England 2019, apabila mereka mampu mengalahkan lawan di semifinal.Â
ALL INDONESIAN FINAL DI DEPAN MATA
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto selama ini berada di bawah bayang-bayang kehebatan duet Minion Marcus/Kevin. Prestasi dan peringkat dunia Fajar/Rian selalu di bawah Minion.
Fajar/Rian gagal meraih prestasi tertinggi di Asian Games 2018 karena di final kalah oleh Marcus/Kevin. Lima tahun lebih berpasangan, prestasi terbaik duet Fajar/Rian sejauh ini adalah saat menjadi pemenang turnamen Malaysia Masters Super 500 tahun 2018.
Di turnamen legendaris All England saat ini, prestasi Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melampaui duet Minion. Duet Fajri sukses melaju ke semifinal turnamen ini setelah tampil penuh percaya diri mengalahkan ganda kawakan Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong.
Pelatih ganda putra, Herry Iman Pierngadi tak bisa berhenti tersenyum senang melihat aksi lincah Fajar dan Rian di sepanjang pertandingan perempat final. Hanya butuh waktu 39 menit bagi Fajar/Rian untuk menuntaskan perlawanan Goh V Shem/Tan Wee Kiong dengan skor 22-20 21-12.
Di semifinal nanti, Fajar/Rian bakal bertemu dengan ganda Malaysia lainnya, Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Ganda Malaysia ini membuat kejutan di perempat final.Â
Aaron/Soh mengalahkan juara dunia 2017 Liu Cheng/Zhang Nan. Sebagai pengingat, Liu Cheng/Zhang Nan yang mengalahkan Marcus/Kevin di babak pertama turnamen ini.Â
Walau secara peringkat Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto jauh di atas, pasangan muda Indonesia ini tak boleh lengah menghadapi Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Dua bulan lalu, Fajar dan Rian gagal mempertahankan gelar juara Malaysia Masters karena di babak kedua kalah melawan Aaron/Soh.