Bacalah teks berikut untuk mengerjakan soal nomor 1-4!
Kunyit
(1) Kunyit adalah salah satu tanaman herbal yang mudah ditemui. (2) Kunyit dimanfaatkan masyarakat Indonesia sebagai bumbu dapur maupun obat-obatan, (3) Kunyit memiliki nama latin Curcuma Longa.
Tinggi batang kunyit mencapai 40-100 cm. Memiliki daun berwarna hijau pucat dengan panjang 20-40 cm dan lebar 8 cm. Daun kunyit mempunyai struktur yang mirip dengan sirip ikan. Satu batang tumbuhan kunyit menghasilkan 3 sampai 8 helai daun.
Bunga kunyit berwarna putih atau kuning muda dengan bentuk kerucut. Bagian utama tanaman ini terletak pada rimpang yang merupakan tempat tumbuhnya tunas. Rimpang dilapisi kulit berwarna kecoklatan dan bagian dalamnya berwarna kuning tua, kuning jingga, atau kuning jingga kemerahan sampai kecoklatan.
Kunyit mempunyai manfaat sebagai antioksidan, anti inflamasi, obat malaria, obat sakit perut, hingga mampu menurunkan tekanan darah tinggi. Kamu bisa menanam tanaman ini di rumah dengan memecah rimpang menjadi tunas-tunas kecil.
1.Teks tersebut menginformasikan secara rinci tentang kunyit. Suatu teks yang menggambarkan sebenarnya secara rinci terhadap objek disebut teks....
A.narasi
B.eksposisi
C.eksplanasi
D.deskripsi
2.Perhatikan penulisan tanda akhir kalimat dan huruf kapital pada paragraf pertama. Penulisan tanda baca akhir kalimat dan huruf kapital yang salah ditunjukkan pada nomor ....
A.(1)
B.(2)
C.(3)
D.(1) dan (2)
3.Topik yang dibahas pada paragraf keempat teks deskripsi yang berjudul "Kunyit" adalah ....
A.dampat konsumsi kunyit
B.manfaat mengonsumsi kunyit
C.pengertian kunyit
D.bentuk dan ukuran kunyit
4.Kunyit memiliki bahasa latin yang berbeda penyebutannya seperti yang kita gunakan sehari-hari. Setelah membaca teks tersebut, bahasa latin dari kunyit yaitu ....
A.Curcuma Longa
B.Alpinia Galangal
C.Cymbopogon Citratus
D.Antioksidan
5.Perhatikan kalimat-kalimat berikut!
1) Bukit hijau menjadi latar pantai.
2) Debur ombak pantai terddengar berirama.
3) Udara di pinggir pantai terasa segar.
4) Gelombang air dengan buih-buih kecil.
5) Pantai panjang dengan pasir putih.
Kalimat yang digambarkan dengan indra penglihatan ditunjukkan nomor ....
A.1), 4), dan 5)
B.2), 3), dan 4)
C.1), 2), dan 5)
D.1), 2), dan 4)
6.Hal pertama yang harus dilakukan saat menyusun teks deskripsi, yaitu ....
A.menentukan alat dan bahan
B.menentukan objek penulisan
C.mencari bahan penulisan
D.membuat kerangka kesimpulan
Perhatikan teks berikut untuk mengerjakan soal nomor 7-11!
(1)
Orang menganyam sambil duduk
Kalau sudah bawa ke balai
Melihat ayam memakai tanduk
Datang musang meminta berdamai(2)
Orang kaya jangan suka menghina
Karena kaya miskin sama saja
Tiada manusia yang hina
Karena hidup itu layaknya roda
(3)
Jikalau engkau belajar kitab
Maka haruslah taati adab(4)
Kita terlalu bermaksiat
Sampai lupa membaca sholawat
Carilah ilmu yang bermanfaat
Maka hidupmu akan selamat
(5)
Jika belajar besungguh-sungguh
Keberhasilan akan kau rengkuh(6)
Pergi ke laut membawa jala
Pulangnya membawa kura-kura
Meski hidup banyak kendala
Janganlah kamu mudah putus asa
7.Sesuai ciri-cirinya terdiri dari 8-12 suku kata dan pola rimanya a-b-a-b, jenisnya pantun ditunjukkan pada nomor ....
A.(1) dan (2)
B.(2) dan (3)
C.(4) dan (6)
D.(5) dan (6)
8.Terdiri dari 8-14 suku kata, larik pertama merupakan syarat, larik kedua merupakan jawaban, pola rimanya a-a, isinya bertopik agama. Jika melihat dari ciri-ciri tersebut maka sesuai dengan puisi rakyat nomor ....
A.(6)
B.(5)
C.(4)
D.(3)
9.Makna dari baris isi puisi rakyat nomor 1 adalah ....
A.perkelahian ayam dan musang
B.orang bekerja membuat nayaman
C.orang menganyam diganggu musang dan ayam
D.saling memaafkan, jangan menunggu orang marah
10.Bacalah puisi rakyat nomor 2. Puisi rakyat nomor 2 memiliki pola rima a-a-a-a dan semua barisnya merupakan isi, hal ini sesuai dengan ciri puisi rakyat ....
A.pantun
B.gurindam
C.syair
D.mantra
11.Jumlah kata dan suku kata pada puisi rakyat nomor 6 yang tepat adalah ....
A.Baris 1 ada 5 kata dan 10 suku kata
Baris 2 ada 4 kata dan 10 suku kata
Baris 3 ada 4 kata dan 10 suku kata
Baris 4 ada 5 kata dan 11 suku kata
B.Baris 1 ada 5 kata dan 10 suku kata
Baris 2 ada 3 kata dan 10 suku kata
Baris 3 ada 4 kata dan 9 suku kata
Baris 4 ada 5 kata dan 11 suku kata
C.Baris 1 ada 6 kata dan 10 suku kata
Baris 2 ada 4 kata dan 10 suku kata
Baris 3 ada 5 kata dan 9 suku kata
Baris 4 ada 6 kata dan 11 suku kata
D.Baris 1 ada 5 kata dan 11 suku kata
Baris 2 ada 3 kata dan 11 suku kata
Baris 3 ada 4 kata dan 10 suku kata
Baris 4 ada 5 kata dan 12 suku kata
12.Baris isi yang tepat untuk melengkapi pantun yang rumpang berikut adalah ....
Ada bebek di sungai
Bebek berenang sudah biasa
..................................
..................................
A.Jangan terlalu banyak bersantai
Sukses tidak akan terasa
B.Jika berenang di sungai
Kamu tidak akan apa-apa
C.Ayo kita kepantai
Jalan-jalan naik onta
D.Masa muda harus bekerja
Jangan sampai kamu lalai
Perhatikan teks prosedur berikut untuk mengerjakan soal nomor 13-17!
13.Tujuan dari teks prosedur tersebut adalah ....
A.untuk mengetahui cara membuat bronies
B.pembaca mengetahui cara membuat kue kering
C.mengenalkan alat dan bahan membuat brownies
D.pembaca mengetahui seberapa lama waktu pembuatan brownies
14.Kalimat yang menunjukkan kalimat imperatif/perintah ditunjukkan pada kalimat ....
A.Brownies rasanya manis dan berwarna cokelat menjadi karakteristik kue ini.
B.Masukkan 2 butir telur dan gula pasir ke dalam wadah.
C.75 gram gula pasir, mentega, dan terigu.
D.Untuk membuat brownies ternyata sangat mudah.
15.Keterangan tempat ditunjukkan pada kalimat ....
A.Siapkan bahan-bahan terlebih dahulu.
B.Brownies rasanya manis dan berwarna cokelat menjadi karakteristik kue ini.
C.Masukkan 2 butir telur dan gula pasir ke dalam wadah.
D.Aduk hingga mengembang.
16.Teks prosedur tersebut termasuk jenis teks prosedur ....
A.penggunaan alat
B.melakukan sesuatu
C.membuat alat
D.membuat sesuatu
17.Informasi yang diberikan dalam teks prosedur tersebut berupa ....
A.gambar
B.gambar dan tulisan
C.pamflet
D.tulisan
18.Perhatikan kutipan teks berikut!
Posisikan telunjuk tangan kanan melipat kea rah dalam. [ ... ], ujung kuku telunjuk tangan kanan menyentuh senar-senar kecapi.
Konjungsi/kata penghubung yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah ....
A.bahkan
B. Â melainkan
C. Â sebaiknya
D.selanjutnya
19.Cermati langkah-langkah berikut!
Pertama-tama, gunting kardus sesuai ukuran dan bentuk yang diinginkan. Dalam contoh ini, tas dibuat berbentuk persegi panjang.
Petunjuk tersebut merupakan langkah-langkah membuat ....
A.kerajinan kotak dari kardus
B. Â kreasi dari kardus
C. Â kerajinan tas dari kardus
D.kerajinan kardus
20.Perhatikan kutipan teks prosedur berikut!
1) Panaskan malam/lilin di wadah dengan api kecil hingga mencair. 2) Jangan menggunakan api yang besar untuk menjaga kestabilan suhu kompor. 3) Ambil malam mengunakan canting. 4) Lukislah kain putih dengan canting tersebut sesuai pola yang terdapat pada kain.
Kalimat larangan dalam kutipan teks prosedur tersebut ditunjukkan oleh nomor ....
A.1)
B.2)
C.3)
D.4)
Uraian
21.Buatlah paragraf deskripsi berkaitan tentang objek sekolah. Buatlah dalam bentuk paragraf minimal 10 kalimat dan diberi judul sesuai dengan topik yang kamu tuliskan. Tulislah sesuai dengan ejaan dan tanda baca yang benar!
22.Tentukan imbuhan dan kata dasar dari kosa kata berikut!
KataPrefiks (awalan)Kata DasarSufiks (akhiran)
a.Mewariskan
b. Pendidikan
23.Buatlah 1 gurindam bertema keluarga! Dengan ketentuan terdiri dari 2 baris, berima a-a, satu baris terdiri dari 8-14 suku kata!
24.Lengkapilah pantun yang masih rumpang berikut!
Jalan-jalan ke kota Blitar
Jangan lupa beli sukun
...............................
..............................
25.Tuliskan prosedur cuci tangan yang urut yang tepat!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H