Yang terakhir ialah kenyamanan. Tentunya dalam mendesain perlu diutamakan kenyamanan pengguna. Semua aspek yang diterapkan akan mengarah keutamaan kenyamanan pengguna itu sendiri. Dalam mendesain nook perlu memastikan apakah desain yang akan tercipta mampu membentuk kenyamanan dalam beraktivitas bagi pengguna.
Â
Setelah membahas berbagai aspek tips yang dapat diterapkan dalam mendesain nook. Mungkin anda menyadari ada beberapa area ruang yang dapat anda ubah menjadi nook. Nook dapat diterapkan kedalam berbagai kegunaan yang diinginkan penghuni rumahnya. Berikut ini terdapat beberapa contoh pengaplikasian nook pada rumah tinggal yang bisa menjadi inspirasi anda!
1. Bedroom nook
Dapat didesain dengan membuat sudut senyaman mungkin di area kamar tidur. Biasanya menggunakan ottoman built-in yang dapat digunakan dengan sekedar bersantai. Fungsinya sendiri dapat digunakan untuk bersantai untuk sekedar membaca buku atau aktivitas lainnya di dalam kamar tidur.
2. Reading nook
Posisi untuk reading nook lebih fleksibel. Reading nook dapat diletakkan di dalam maupun di luar ruangan. Tentunya reading nook memerlukan pencahayaan yang cukup dan nyaman untuk digunakan dalam aktivitas membaca buku. Reading nook sendiri sangat cocok bagi penghuni rumah yang memiliki hobi membaca buku.
3. Study nook