Mohon tunggu...
Celesta Eka Pramudita
Celesta Eka Pramudita Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga - 20107030143

Hanya manusia berantakan, yang ingin mencoba untuk bebenah

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Bosen Menikmati Kopi di Suasana Perkotaan?

22 Juni 2021   04:01 Diperbarui: 22 Juni 2021   05:03 922
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 Ini merupakan tempat kuliner yang menarik untuk dikunjungi apabila kalian berkunjung di Yogyakarta, tepatnya berada di jalan Kaliurang, Pakem Sleman, Yogyakarta.

Mengusung konsep tempat makan dengan bangunan rumah joglo di tengah sawah. Tempat ini sangat cocok dikunjungi bersama keluarga untuk menikmati suasana kebersamaan. Kopi Klotok  sudah sering dihadiri banyak orang-orang penting dan Artis. Tetapi Kopi Klotok ini harganya agak sedikit mahal jika untuk kalangan mahasiwa.

Sebenarnya Kopi Klotok adalah salah satu sajian kopi tradisional dengan metode penyajian yang mirip-mirip seperti kopi Turki. Kopi Klotok dibuat dengan cara merebus air bersama dengan bubuk kopi dan dimasak di atas panci dengan tungku arang, dan diseduh dengan cara tradisional.

sumber: teamtouring.net
sumber: teamtouring.net

Sejarah Kopi Klotok bermula ketika sang pemilik mengisi masa pensiunnya dengan membuat warung Kopi Klotok. Cara membuat Kopi Klotok dengan memasak bubuk kopi dalam panci panas, kemudian baru disiram air sampai mendidih sehingga menghasilkan bunyi "klotok-klotok". Dari sini awal lahirnya nama Kopi Klotok

Menu makanan berat disini terdiri dari nasi dengan lauk tahu bacem, tempe goreng, laur krispi, pindang goreng, ayam goreng. Snack nya pun ada pisang goreng dan jadah goreng. Menu minumannya terdiri dari aneka the, kopi, serta wedang-wedang tradisional.

Tips bagi para pengunjung yang ingin mengunjungi Kopi Klotok, jangan datang pada hari sabtu dan minggu, karena pada hari itu akan padat pengunjung dari berbagai daerah. Dan hindari datang pada jam makan siang, karena biasanya padat dengan orang kantoran. Kopi Klotok buka pukul 07.00 pagi dan tutup pukul 09.00 malam.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun