Mohon tunggu...
Cechgentong
Cechgentong Mohon Tunggu... wiraswasta -

Alah Bisa Karena Biasa\r\n\r\nMalu Bertanya Sesat Di Jalan\r\nSesat Di Jalan Malu-maluin\r\nBesar Kemaluan Tidak Bisa Jalan\r\n\r\nPilihan selalu GOLTAM

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Mengapa Dubuk Hanya Ada Di Benua Afrika ?

26 September 2010   00:02 Diperbarui: 26 Juni 2015   12:58 863
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="attachment_2628" align="aligncenter" width="430" caption="A combination of three factors wiped out Eurasian hyenas some 10,000 years ago (Image credits: Wikimedia Commons)"][/caption]

Setiap kali saya menonton sequel film " God Must Be Crazy " yang teringat oleh saya adalah Nixau dan Hyena (binatang sejenis anjing yang selalu ingin memangsa anak Nixau). Kalau Nixau sudah jelas bintang utama dalam film tersebut, kalau hyena bagaimana ? Nah itulah menariknya, mungkin banyak orang yang belum mengetahui bahasa Indonesianya Hyena yaitu Dubuk. Nama yang aneh menurut saya.

Ada satu yang unik dari binatang Dubuk ini yaitu binatang ini khas sekali dengan benua Afrika dan belum pernah saya melihatnya di belahan dunia yang lain termasuk Indonesia atau Asia. Apakah hanya di benua Afrika saja binatang Dubuk bisa bertahan hidup atau cocok habitatnya ?

Sebuah tim dari Museum Nasional Ilmu Pengetahuan Alam (National Museum of Natural Sciences (CSIC)) telah menganalisis dampak perubahan iklim terhadap kelangsungan hidup dubuk di Eropa lebih dari 10.000 tahun yang lalu. Perubahan-perubahan ini memainkan peran penting, tetapi para ilmuwan mengatakan masih diperlukan penelitian untuk melihat pengaruh ekspansi manusia dan perubahan fauna herbivora terhadap kepunahan spesies ini secara definitif di seluruh benua.

Sara Varela, penulis utama studi ini dan peneliti di National Museum of Natural Sciences ( CSIC), mengatakan bahwa perubahan iklim di masa lalu secara tidak langsung bertanggung jawab atas kepunahan dubuk yang pernah terlihat di Eropa selatan. Penelitian yang telah dipublikasikan dalam Jurnal Quaternary Science Reviews ini menyatakan bahwa populasi dubuk dari Afrika dan Eurasia menjadi terpisah selama maksimum glasial (kondisi iklim di Eropa selatan yang ekstrim untuk spesies ini sekitar 21.000 tahun lalu).

Selain dipengaruhi oleh iklim Eropa yang mengalami perubahan secara "drastis", populasi fauna herbivora dan ekspansi manusia maka populasi dubuk dapat juga dipengaruhi oleh kombinasi dari ketiga faktor tersebut yang saling bersinergi.

Apa saja yang dilakukan oleh para peneliti untuk memperkuat analisanya ? Para peneliti mempelajari perubahan iklim di masa lalu dan mengidentifikasi daerah yang paling menguntungkan bagi dubuk di Eropa dengan menggunakan model pertama untuk melihat berbagai skenario iklim Pleistosen. Kemudian menggunakan model kedua untuk memperkirakan tingkat keparahan kondisi iklim bagi kelangsungan hidup hewan tersebut.

Dubuk (Crocuta crocuta) mulai terlihat punah pada akhir Pleistosen (sekitar 10.000 tahun yang lalu), bertepatan dengan maksimum glasial terakhir dan perluasan Homo sapiens. Sebagian besar spesies hyena menghilang selamanya, tetapi dubuk tutul masih dapat bertahan selama beberapa saat dan mengalami modifikasi jangkauan geografis agar dapat bertahan hidup.

Distribusi dubuk tutul terlihat secara umum di sub-Sahara Afrika, telah mengalami perubahan "secara substansial" dari Pleistosen hingga sekarang. Memang saat ini dubuk hanya ditemukan di Afrika, tetapi selama Pleistosen (hampir satu juta tahun yang lalu), dubuk sempat terlihat menghuni di Eurasia.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun