Tagline/Motto KBWI
KBWI memiliki tagline "The more we blogwalk, the more we get health and wealth", yang berarti semakin banyak kita melakukan blogwalking (saling mengunjungi blog), maka akan semakin banyak kita dapatkan kesehatan dan kekayaan (Kesehatan dan kekayaan hati, pikiran, informasi, ilmu pengetahuan, finansial, dsb).
Peraturan dan Ketentuan KBWI
Agar tujuan KBWI ini dapat tercapai dengan baik, berikut ini peraturan dan ketentuan KBWI yang wajib dipatuhi oleh seluruh anggota KBWI.
- Blog dan/atau postingan yang dishare tidak mengandung unsur pornograpi dan kekerasan serta tidak menyinggung SARA (Suku, Agama, Ras dan Antargolongan)
- Blog tidak melanggar standar komunitas (Facebook, Telegram, dsb).
- Sesama anggota KBWI wajib saling memfollow blog.
- Anggota KBWI wajib melakukan blogwalking pada postingan yang dishare oleh anggota KBWI.
- Anggota KBWI yang postingannya diblogwalk, wajib melakukan "walkback".
- Ketika melakukan blogwalking, bacalah postingan dengan baik.
- Tinggalkan komentar sesuai dengan isi postingan.
- Berikan komentar, kritik, dan saran yang membangun.
Mari bergabung dan ajak rekan-rekan blogger Anda menjadi bagian dari keluarga besar "Komunitas Blogwalker Indonesia" untuk mendapatkan kesehatan dan kekayaan hati, pikiran, informasi, ilmu pengetahuan, dan finansial bersama-sama.
Salam Blogwalker Indonesia!
Untuk bergabung silakan klik Komunitas Blogwalker Indonesia (KBWI).
Tulisan ini telah tayang di blog pribadi Cecep Gaos
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H