Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin modern tentu banyak membuat dampak positif bagi banyak orang dan juga lingkungan. Yups, perkembangan teknologi dari tahun ke tahun semakin cepat. Dan kita semua dituntut untuk bisa terus beradaptasi dengan perkembangan teknologi yang ada saat ini.
Teknologi yang ramah lingkungan menjadi fokus pemerintah untuk bisa menjaga lingkungan agar tetap asri. Tentu ini harus menjadi perhatian bersama, bukan hanya pemerintah saja tetapi seluruh masyarakat tanpa terkecuali. Menjaga lingkungan bukan menjadi tanggung jawab individu tapi jadi tanggung jawab bersama.
Hadirnya kendaraan listrik dengan teknologi terbaru tentu harus disambut baik. Apalagi kendaraan ini ramah lingkungan. Mungkin sebagian dari teman-teman sudah pada dengar kan ya soal kendaraan listrik. Yups saat ini kendaraan listrik lagi hype banget loh. Menariknya kendaraan listrik ini sudah mulai hadir di Indonesia dan siap untuk menemani aktivitas masyarakat sehari-hari.
Navya Arma : Kendaraan Listrik Otonom Pertama di Indonesia
Navya Arma merupakan kendaraan listrik otonom pertama di Indonesia. Menariknya Navya Arma tuh tanpa driver sudah bisa beroperasi. Kendaraan listrik ini diresmikan oleh Kementerian Perhubungan Republik Indonesia beberapa waktu yang lalu. Buat yang udah pernah naik kendaraan ini pasti bangga banget nih. Iya, karena kendaraan listrik ini masih langka dan belum tersebar secara merata ke seluruh Indonesia.
Jujur aku tuh excited banget pengen coba naik kendaraan listrik yang satu ini. Oiya Autonomus Electric Vehicle ini dioperasikan di The Breeze BSD City lho. Jadi bisa banget deh kalau mau cobain naik kendaraan listrik otonom yang lagi hype ini. Pasti banyak yang nanya, gimana ya caranya naik kendaraan listrik ini? Tenang, caranya gampang kok gengs. Oke aku spill cara naik kendaraan listrik Navya Arma:
- Pertama download aplikasi One Smile
- Isi survey yang ada di aplikasi
- Dapatkan barcode untuk naik Navya Arma
- Selamat menikmati perjalanan bersama Navya Arma
Apa saja sih keunggulan kendaraan listrik Navya Arma?
FYI gengs, Navya Arma memiliki penggerak listrik dan battery pack berkapasitas 33 kWh yang dapat bertahan selama 9 jam. Kendaraan listrik itu berdimensi 4,7 m x 2,1 m dengan kapasitas penumpang 15 orang, dengan formasi 11 duduk dan 4 berdiri. Sepertinya bakalan seru nih kalau naik kendaraan listrik ini secara ramean hehe.
Oiya Navya Arma sudah dilengkapi dengan beragam sensor mulai dari pemanfaatan GPS (Global Positioning System), sensor LIDAR (Light Radar) yang digabungkan dengan kamera resolusi tinggi untuk big data analysis, kemudian akan diproses oleh komputer yang memiliki spesifikasi tinggi tertanam di dalam mobil.
Nggak hanya sampai disitu saja, transportasi listrik tanpa awak ini mempunyai kemampuan akselerasi, navigasi, hingga dapat mendeteksi kondisi lingkungan di sekitarnya, termasuk menghindari halangan dan melakukan pemberhentian secara otonom. Ini sih memang kendaraan listrik yang cukup canggih sih. Terbukti bahwa teknologi yang digunakan sudah sangat modern dan nggak kaleng-kaleng nih.
Nah buat yang penasaran pengen cobain naik kendaraan listrik Navya Arma bisa langsung ke The Breeze BSD City. The Breeze tuh jadi salah satu tempat yang unik banget dan keren lho. Karena Mall ini tuh merupakan Mall Tanpa Dinding Pertama yang ada di Indonesia.
Dan menariknya lagi, The Breeze memiliki banyak tempat hijau dengan pepohonan yang rindang dan banyak spot kece serta instagramable. Aku sih kalau main ke The Breeze BSD City selain cobain Navya Arma, ya foto-foto buat konten, dan nggak ketinggalan mau kulineran disana. Karena banyak makanan yang perlu dicoba baik khas Indonesia atau makanan luar negeri. Aaaah makin nggak sabar buat main-main ke The Breeze BSD City.
Kuy lah gengs, agendakan untuk main ke The Breeze BSD City dan cobain naik Navya Arma!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H