- Gn. Arjuno Welirang tutup malam tahun baru
Karenanya, Teman-teman perlu update dengan informasi terbaru tentang gunung yang dituju. Jangan sampai, setelah semua persiapan oke....ehhh gunungnya ternyata tutup. Dalam hal ini, media sosial berkiprah sangat banyak. Kita dengan mudah meng-update informasi tanpa batasan waktu dan tempat.
Baca ini juga yah: Gn. Adeng, Bali: Asik Ga Sih Jalan Sama Temen Baru?
Informasi Lengkap Tentang Gunung Yang Dituju
Nah setelah kita memutuskan gunung mana yang kita tuju, saatnya untuk mengetahui lebih jauh tentang gunung itu. Misalnya nih. Kita putuskan naik Gn. Sumbing, kita caritau dulu:
- dimana letaknya
- jalur mana yang memungkinkan untuk waktu yang kita miliki
- berapa lama waktu yang diperlukan untuk ke basecamp
- gimana proses ijin pendakian dan berapa simaksinya
- gimana makan disana, mudahkan cari logistik di sekitar sana