Banyak pilihan menu yang harus saya pilih. Akhirnya, pilihan jatuh untuk menikmati nasi kuning dengan topping sausage dan daging sapi. Cocok untuk mengisi tenaga setelah berkeluh keringat mengelilingi resort. Segelas juice jeruk membuat suasana segar di pagi yang indah ini. Sungguh, suasana yang ingin saya ulang kembali.
Namun, waktu berkata lain bahwa saya harus kembali ke rutinitas saya kembali. Namun, kesan tinggal dalam suasana “The Premier Life” resort membuat kenangan yang tidak akan saya lupakan. Bagi sahabat yang ingin melihat suasana Best Western Premier Agung Resort Ubud, saya menyempatkan diri nge-Vlog resort tersebut. Semoga berkenan dan mau berkunjung setelah melihat tayangan video berikut:
Best Western Premier Agung Resort Ubud (Sumber: Casmudi)
Bagi sahabat yang mau menginap di Best Western Premier Agung Resort Ubud, bisa lihat peta di bawah ini. Tidak jauh dari pusat Ubud dan tempat menarik lainnya. Anda akan merasakan suasana Ubud yang sebenarnya. Buktikan!
Facebook : BestWesternPremierAgungResortUbud
Twitter : BWPresortubud