Seseorang akan sangat mudah mengembangkan diri menuju puncak kesuksesan ketika ia dapat mengenali bakat yang ia miliki dengan baik. Dengan bakat tersebut ia mampu melakukan sebuah upaya dengan tepat, sehingga dapat mengurangi kegagalan. Bakat atau disebut juga sebagai telenta yang anugerahi Tuhan sejak ia dilahirkan. Salah satu bakat yang dimiliki oleh seseorang yang dibawa sejak lahir adalah soal kecerdasan.
Manusia mempunyai berbagai macam kecerdasan. Baik kecerdasan yang bersifat verbal, visual, dan lain sebagainya. Kecerdasan-kecerdasan tersebut menjadikan seseorang dapat melahirkan berbagai kreativitas dan menyelesaikan masalah dalam kehidupan mereka. Menurut literatur yang saya baca, berikut berbagai kecerdasan atau kecerdasan majemuk (multiple intelligences), salah satu teori yang oleh Howard Gardner dari Universitas Harvard.
Kecerdasan Verbal Linguistik
Merupakan kepandaian membaca, menulis, bahasa dan berbicara. Kecerdasan verbal-linguistik yang Anda miliki akan membantu Anda meyakinkan orang lain agar setuju dengan gagasan Anda. Kecerdasan vebal-linguistik merupakan kecerdasan mendasar untuk mengembangkan life-skill
Kecerdasan numerik
Dengan kecerdasan numerik yang baik, Anda akan pandai menangkap dan mengolah data dengan tepat. Seseorang dengan kecerdasan numerik yang bagus menggunakan angka.
Ketajaman Anda dalam mencerna logika akan sangat diperlukan sebagai penyangga utama kecerdasan yang berkaitan dengan uang.
Kecerdasan ruang
Dengan kecerdasan ruang yang baik, Anda akan memiliki kemampuan untuk menangkap pola, bentuk, dan ruang. Jika Anda memiliki kecerdasan ruang, Anda akan menjadi mengenali perubahan dengan kecerdasan ruang yang baik Anda akan memiliki insting tentang pola, bentuk dan ruang yang akan terjadi di masa yang akan datang.
Kecerdasan musikal
Dengan kecerdasan musikal yang baik, Anda akan peka dengan suasana nada dan ritme yang indah. Dengan kecerdasan musikal, anda juga akan mampu mengembangkan sebuah nada menjadi sebuah irama yang syahdu
Kecerdasan fisik
Seseorang yang memiliki kecerdasan fisik yang baik akan mampu mengolah tubuh. Orang-orang yang memiliki kecerdasan fisik akan lebih banyak berprestasi di bidang kegiatan atau aktifitas yang mengandalkan fisik.
Kecerdasan interpersonal
Kecerdasan interpersonal adalah kecerdasan manusia dalam berintraksi dengan orang lain. Orang-orang dengan kecerdasan interpersonal akan lebih mudah berintraksi dengan memahami orang lain. Orang-orang seperti ini akan lebih mampu menjaga hubungan dan dapat dengan mudah mempengaruhi orang lain untuk mencapai tujuannya.
Kecerdasan intrapersonal
Orang yang memiliki kecerdasan intrapersonal biasanya akun tekun, disiplin, dapat mengendalikan diri dan dapat memposisikan diri dimanapun berada. Kecerdasan intrapersonal yang Anda miliki akan membuat anda menjadi seorang yang dapat menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman
Nah apa kecerdasanmu?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H