Mohon tunggu...
Sang Pengelana
Sang Pengelana Mohon Tunggu... Freelancer - Teknik

Pemikir Visioner Ramah

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

Dasar-Dasar Alat Pelindung Diri

5 November 2024   17:49 Diperbarui: 5 November 2024   17:59 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Otomotif. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Pelindung mata harus dikenakan ketika bekerja atau di dekat daerah Pengelasan, Menatah/menyerpih baja, Menggerinda, Pengeboran, Meniup dengan udara bertekanan.

Kacamata safety atau goggle harus selalu digunakan sebelum memulai salah satu pekerjaan di atas. Ingat, kerusakan mata adalah permanen. Kacamata cocok digunakan pada tempat dimana terdapat partikel yang beterbangan. Sangat dianjurkan untuk memakai goggle yang pas dan aman.

3. Pelindung Kaki

Sepatu keselamatan kerja dipakai untuk melindungi kaki dari bahaya kejatuhan benda- benda berat, meninjak benda yang tajam, terkena percikan larutan asam dan basa yang korosif atau cairan panas. Sepatu pelindung harus memiliki ujung yang terbuat dari baja dan dapat menahan kebocoran air ketika berada di tempat yang berair. Namun jika bekerja ditempat yang mengandung arus listrik maka harus menggunakan sepatu tanpa logam

Pelindung keseluruhan kaki atau pelindung tulang kaki selain sepatu safety diperlukan untuk pekerjaan yang beresiko tinggi terhadap kecelakaan kaki dan/atau pekerja yang  berulang-ulang bekerja mengangkat potongan bagian yang berat. Normalnya, pekerja harus menggunakan sepatu yang menutupi seluruh kaki dan memiliki pelindung benturan,  terutama di sekitar jari-jari kaki.

Semua sepatu yang dipakai harus berkonstruksi kokoh dengan sol tahan tembus dan anti slip, untuk memberikan tingkat pelindung minimum. Sepatu yang cocok harus terbuat dari kulit atau bahan sintetik yang kuat. Kain kanvas atau bahan vinyl yang ringan tidak diperbolehkan digunakan di lingkungan workshop. Sepatu harus melindungi seluruh kaki, sepatu dengan jari kaki terbuka atau tumit yang tinggi tidak diperbolehkan.

4. Pelindung Pendengaran

Alat pelindung telinga dipakai untuk melindungi sistem pendengaran agar tidak rusak yang bisa disebabkan oleh adanya kebisingan. Kebisingan adalah suara yang tidak dikehendaki atau suara yang menimbulkan gangguan pendengaran atau hilangnya fungsi pendengaran (tuli). Semua pekerja dianjurkan untuk memakai pelindung pendengaran bila bekerja pada level suara maksimum 85 dB selama 8 jam sehari.

Selain pada tempat yang semestinya, pelindung telinga juga harus ditempatkan di semua tempat kerja.

Sebaiknya suara bising yang berlebihan dihilangkan dari sumbernya dengan rancangan tekhnik yang tepat. Namun hal ini tidak selalu memungkinkan. Berada terlalu lama pada tempat dengan tingkat kebisingan tinggi dapat merusak pendengaran.

Jika anda perlu untuk berteriak agar didengar, dan terlalu bising. Anda harus mengenakan pelindung telinga.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun