Mohon tunggu...
Candra Permadi
Candra Permadi Mohon Tunggu... Penerjemah - r/n

r/n

Selanjutnya

Tutup

Cerbung

Perimbangan Kekuatan NBA yang Sedikit Bergeser ke Wilayah Timur

6 Oktober 2024   19:35 Diperbarui: 6 Oktober 2024   19:37 93
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
statistik komposisi tim New Philadelphia 76ers (abal-abal dong deh) 

Kesiapan sebuah tim NBA dalam menjalani musim yang hendak berjalan sebenarnya amat bisa diterka. Ibarat tebak buah manggis, kita bisa melihat keseriusan mereka dari beberapa variabel antara lain, jumlah pemain yang memiliki pengalaman playoff dalam satu tim, komposisi pemain yang bila dimainkan bersama dalam satu lapangan terlihat masuk akal, kebugaran pemain kunci dalam satu musim, rataan usia pemain, serta total gaji para pemain yang sedang terikat kontrak pada tim yang bersangkutan.

Meski mungkin masih ada variabel lain, misal jadwal yang lebih bersahabat di awal atau justru jelang akhit komposisi serta kematangan tim-tim yang menjadi lawan tim yang bersangkutan, poin-poin di atas membuat narasi tentang tujuan suatu tim pada musim yang hendak atau sedang berjalan, entah itu penantang serius juara, penggembira babak playoff, atau tim yang berupaya mematangkan komposisi pemainnya menjadi lebih kentara, meski kejutan di atas lapangan selalu ada.

Seperti kabar baru-baru yang dicuitkan oleh Shams Charania, Fabrizio Romano dalam dunia basket, yang mengabarkan kepindahan  Karl Anthony Town (KAT) dari Minnesota Timberwolves ke New York Knicks bertukar seragam dengan Donte DiVincenzo dan Julius Randle lantaran total anggaran gaji Timberwolves menempati peringkat dua, di bawah Phoenix Suns membuat New York Knicks dianggap penantang serius playoff musim ini, meski sedikit disesalkan para pemuja alumni tim basket kampus Villanova yang sempat memenangi kompetisi basket Mahasiswa Amrik kala diperkuat Donte DiVincenzo, Jalen Bruson, Josh Hart dan Mikal Bridges yang baru didatangkan dari Brooklyn Nets.

statistik komposisi tim New York Knicks (NBA.com)
statistik komposisi tim New York Knicks (NBA.com)

Dengan kedatangan Mikal Bridges dan KAT, praktis permainan Knicks terbilang amat cair lantaran lima pemain yang diproyeksikan menjadi starter Jalen Brunson (PG), Josh Hart (SG), Mikal Bridges (SF), OG Anunoby (PF), serta KAT (C) merupakan defender paten (kecuali mungkin KAT) yang kesemuanya bisa menembak.

Belum lagi dari bangku cadangan pemain pelapis Knicks dikenal sebagai pekerja keras yang lumayan jago tembak seperti playmaker Cam Payne, defender lumayan jago tembak Miles McBride, forward ngotot Precious Achiuwa, dan big man jangkung Jericho Sims.

statistik komposisi tim New Boston Celtics (abal-abal dong deh) 
statistik komposisi tim New Boston Celtics (abal-abal dong deh) 

Bukan hanya New York Knicks yang berbenah musim ini, juara bertahan Boston Celtics tetap mempertahankan rotasi inti mereka musim lalu mulai dari Derrick White/ Payton Pritchard (PG), Jrue Holiday/ Sam Hauser (SG), Jaylen Brown (SF) dan pendatang baru guard eksposif Lonnie Walker, Jayson Tatum/Al Horford (PF), Kristaps Porzingis/ Xavier Tilman/ Luke Kornet (C) yang membuat Boston Celtics senantiasa tetap diunggulkan di wilayah timur.

Indiana Pacers juga tidak bisa dipandang sebelah mata. Meski hanya kedatangan James Wiseman, draft no. 2 tahun 2020, yang perkembangan permainannya belum terlalu teriihat dari musim satu ke musim berikutnya, pulihnya Ben Mathurin membuat komposisi tim muda ini lebih seimbang.

Channel: Gametime Highlight

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerbung Selengkapnya
Lihat Cerbung Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun