Philadelphia 76ers vs Miami Heat
Miami Heat
Di luar Milwaukee Bucks, saya termasuk jarang ngintip Miami Heat. Paling pas ketemu Lakers di mana, Julius Randle merajalela saya nonton. Pas Lakers kalah dari mereka saya ikut geregetan. Yang jelas ball movement mereka bagus. Guard mereka juga lengkap. Ngedrive bisa, jump shot juga. Hasan Whiteside juga masih jadi salah satu shot blocker terbaik NBA. Sayang Dion Waiters cedera klo kaga mereka mungkin bisa jadi tim yang punya keseimbangan paling bagus, minimal wilayah timur
Kelebihan: Kelly Olynyk dari bangku cadangan bikin tim ini jadi beda. Tembakan tiga angka yang bagus, bikin ball movement jadi ngalir lancar. Terlebih selain punya Dragic ma Dwayne Wade yang emang jago ngedrive, mereka punya Ellington yang bisa bebas nembak dari luar tanpa kawalan. Nggak heran Ellington sepuluh besar penembak tiga angka NBA musim ini.
Channel: Rapid Highlight
Philadelphia 76ers
Makasih buat Sam Hinkie. Meski cuman mantan General Manager, doi yang bikin slogan trust the proses sixers menuai hasil, meski sempat bikin Brett Brown jadi pelatih dengan rekor kekalahan terburuk Sixers. Â Â
Kelebihan: Tim ini punya starter dengan kemampuan komplet. Bertahan bisa. Nyerang boleh. Two-way player bahasa. Terlebih tinggi badan mereka bisa dibilang di atas rata-rata starter NBA pada umumnya. Meski tinggi, mereka nggak kalah gesit dari pemain mungil pada umumnya, dan kecuali Ben Simmons dan Amir Johnson, semua jago nembak. Apalagi coba yang diperluin tim ini.