Kredibilitas Jurnalisme di Masa DepanÂ
Banyaknya media yang semakin berkembang juga menjadikan jurnalisme multimedia  di masa depan, yaitu dengan jurnalisme online.
Melihat dari perkembangan zaman sekarang ini, bahwa seseorang dalam mencari informasi atau mengakses informasi selalu menggunakan jejaring internet dan menggunakan media online yang telah tersedia.Â
Media yang semakin canggih ini memberikan wadah setiap jurnalis dalam melakukan penulisan berita secara online, baik dalam penulisannya maupun penyebarluasan berita.Â
Penggunaan media online lebih mempermudahkan jurnalis dalam menulis berita hingga menyebarluaskan berita.Â
Jaringan internet yang mudah dijangkau, dan tanpa ada batasan ruang dan waktu membuat jurnalis dapat menulis dan menyebarluaskan kapan saja dan dimana saja.Â
Selain itu, khalayak masyarakat juga dapat mengakses segala informasi yang telah tersebar di media online dengan mudah, cepat, dan praktis.
Dalam penulisan berita yang disebarluaskan melalui media online juga perlu memperhatikan adanya kredibilitas maupun etika jurnalistik. Sehingga tetap memberikan berita yang akurat dan terpercaya
Kredibilitas dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI merupakan suatu hal yang dapat dipercaya. Kredibilitas juga bersifat kualitas, dan berbobot.Â
Jurnalisme memerlukan adanya kredibilitas, sehingga setiap berita maupun artikel seorang jurnalis akan dipercaya oleh khalayak masyarakat.Â
Menerapkan kredibilitas jurnalisme multimedia di masa yang akan datang, pastinya harus memperhatikan, serta menerapkan dan menjunjung tinggi prinsip dasar dan etika dalam jurnalistik.Â