Fasilitas adalah suatu faktor yang mempengaruhi kenyamanan murid. Salah satu fasilitas yang bisa membuat nyaman yaitu perustakaan. Dalam perpustakaan siswa bisa belajar sambil merasakan nyamannya suasana perpustakaan. Perpustakaan juga butuh buku dan koneksi internet yang cukup lengkap dan kuat. Kebanyakan sekolah mempunyai fasilitas perpustakaan tersebut.
Dian harapan adalah salah satu sekolah yang memfasilitasi muridnya dengan perpustakaan. Di dian harapan lippo cikarang terdapat 1 peprpustakaan departemen senior dan 1 lagi departemen junior.
Perpustakaan departemen SMA dan SMP memiliki koleksi buku yang cukup lengkap, dan mempunyai koneksi internet. Dalam perpustkaan sering digunakan murid dalam membaca literasi maupun hanya dengan membaca novel.
Di sekolah dian harapan ada kegiatan khusus di setiap mata pelajaran murid wajib untuk membaca novel, dan novel tersebut bisa dipinjam diperpustakaan. Ada juga kegiatan siswa Angkatan kelas 11 SMA untuk membuat karya tulis ilmiah.
Di perpustakaan murid bisa mendapatkan sumber informasi dan literasi untuk sebagai karya tulis ilmiah, dan karya tulis ilmiah yang telah dibuat akan di dokumentasikan di perpustkaan sehingga murid-murid yang lain bisa membaca karya ilmiah yang telah di tulis sebelumnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H