Mohon tunggu...
Calvin Immanuel Siringoringo
Calvin Immanuel Siringoringo Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya sedang berkuliah di Universitas Airlangga, Fakultas Sains dan Teknologi, dan jurusan Sistem Informasi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Karya Manik-Manik Sebagai Bentuk Economy Creative Menggunakan Strategi Pemasaran Generasi Milenial Ddi Desa Randupadangan

6 Februari 2024   20:47 Diperbarui: 6 Februari 2024   20:56 168
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Anggota KKN bersama PKK Desa Randupadangan/dokpri

Era digitalisasi mengakibatkan perubahan mendalam bagi segala aspek kehidupan manusia, tanpa terkecuali pada sektor ekonomi. Perubahan ini mencakup segala aspek ekonomi mulai dari kegiatan produksi, distribusi, hingga konsumsi dan interaksi bisnis. 

Di era digitalisasi kegiatan bisnis lebih dominan menggunakan platform online seperti e-commerce karena dirasa lebih mudah untuk menganalisis perilaku konsumen dan respon pasar dengan cepat. Beriringan dengan kemudahan tersebut, ternyata berbisnis secara online tidak terlepas dari tantangan yang ada.

Salah satu tantangan yang sering terjadi adalah kurangnya minat sumber daya manusia di daerah tertentu untuk mengembangkan bisnisnya sesuai perkembangan teknologi yang ada. Untuk menanggulangi tantangan tersebut perlu adanya inovasi baru pada sektor ekonomi seperti economy creative yang dipasarkan menggunakan strategi pemasaran generasi milenial.

Sebenarnya, apa sih economy creative dan strategi pemasaran generasi milenial itu?

Economy creative merujuk pada sektor ekonomi yang berfokus pada penciptaan, pengembangan, dan pemanfaatan produk dan layanan yang memiliki nilai tambah dari segi kreativitas, inovasi, dan kekayaan budaya. Economy creative memiliki dampak yang signifikan pada pertumbuhan ekonomi. Selain menciptakan lapangan kerja baru, sektor ini juga memicu inovasi dan peningkatan daya saing. 

Sedangkan strategi pemasaran generasi milenial merupakan strategi pemasaran yang ditekankan untuk generasi milenial pada era digital seperti saat ini. Aspek utama yang dibutuhkan dalam merancang strategi pemasaran ini adalah pemahaman karakteristik dan preferensi unik yang saat ini sedang naik daun. Generasi milenial dikenal sebagai konsumen digital yang cenderung lebih responsif terhadap pemasaran melalui platform online dan media sosial. Sehingga dalam merancang strategi pemasaran lebih fokus pada iklan media sosial dan konten video untuk memikat perhatian mereka. 

Dalam upaya pemenuhan kebutuhan sehari-harinya warga desa Randupadangan, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik, masih didominasi mata pencaharian petani dan peternak. 

Adapun beberapa warga desa yang mencoba untuk mengembangkan bisnis namun output yang dihasilkan kurang memiliki inovasi dan jangkauan pemasaran produknya hanya antar desa saja sehingga tak jarang bisnis tersebut mengalami gulung tikar atau berpindah tangan kepada orang pendatang desa. 

Permasalahan tersebut tak lain diakibatkan karena keterbatasan pengetahuan warga desa tentang proses produksi dan pemasaran produk yang kian berubah mengikuti perkembangan teknologi. Selain itu, jumlah mayoritas ibu-ibu di desa Randupadangan merupakan Ibu Rumah Tangga sehingga jika terdapat upaya pemberdayaan ekonomi maka akan meningkatkan potensi ekonomi di desa tersebut.

Oleh karena itu, dalam program kerja Kuliah Kerja Nyata Belajar Bersama Komunitas 3 Universitas Airlangga, kami menyelenggarakan pengenalan economy creative dan strategi pemasaran generasi milenial kepada ibu-ibu PKK desa Randupadangan dalam upaya pemberdayaan ekonomi desa. 

Program kerja ini kami laksanakan Pada Minggu (21/01/2024). Dalam hal ini, kami menjalankan dua program kerja ekonomi dalam satu hari dengan diawali program kerja pengenalan economy creative menggunakan media manik-manik yang unik dan beragam. Adapun beberapa produk yang dapat dibuat dari kerajinan manik-manik seperti:

  • Strap handphone 

  • Gelang

  • Cincin

  • Kalung

  • Gantungan kunci

Dalam pengenalan economy creative setiap ibu-ibu PKK akan diberi kesempatan untuk membuat produknya sesuai kreativitas yang dimiliki. Bahan utama dari kreasi manik-manik ini mudah untuk ditemui yang terdiri dari benang giok dan manik-manik yang beragam bentuknya. 

Kreasi manik-manik bersama/dokpri
Kreasi manik-manik bersama/dokpri

Setelah program kerja economy creative selesai dilaksanakan, selanjutnya, dilanjutkan program kerja terkait sosialisasi strategi pemasaran generasi milenial. Pada program kerja ini, kami menjelaskan kepada ibu-ibu PKK tentang urgensi media sosial bagi strategi pemasaran produk bisnis. Selain itu, kami juga memberi langkah-langkah dan tips agar bisnis yang dijalankan going concern. 

Sosialisasi strategi pemasaran generasi milenial/dokpri
Sosialisasi strategi pemasaran generasi milenial/dokpri

Tujuan diadakannya program kerja terkait economy creative dan strategi pemasaran generasi milenial pada sub bidang pemberdayaan ekonomi merupakan upaya komitmen kelompok KKN-BBK 3 Universitas Airlangga kepada warga desa Randupadangan dalam memberikan aksi nyata kepada masyarakat dan memberi solusi dalam bidang pemberdayaan ekonomi khususnya bisnis warga agar dapat dikenal masyarakat luas serta terjadi peningkatan yang signifikan pada sektor ekonomi warga desa Randupadangan.

Sebelum kedua program kerja pemberdayaan ekonomi warga desa Randupadangan selesai dilaksanakan,  kami juga memberikan selembaran post test kepada setiap ibu-ibu PKK untuk menilai tingkat pemahaman materi yang telah diberikan. Dari hasil post test tersebut kelompok kami mendapatkan respon yang positif dan ibu-ibu PKK merasa puas akan program kerja kami. Dengan adanya perolehan respon baik tersebut besar harapan kami kepada desa Randupadangan agar dapat menjadi desa yang memiliki perekonomian maju melalui upaya output produk yang dikenal masyarakat luas melalui pemasaran generasi milenial serta menciptakan lapangan pekerjaan baru melalui kegiatan economy creative.

Dokumentasi Kegiatan/dokpri
Dokumentasi Kegiatan/dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun