Mohon tunggu...
Adila Isrosyida
Adila Isrosyida Mohon Tunggu... Mahasiswa - tomorrow is a new day

Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Prodi Ilmu Komunikasi NIM 21107030059

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

10 Tips Belajar Efektif dan Efisien untuk Memudahkanmu dalam Belajar

15 Juni 2022   11:26 Diperbarui: 15 Juni 2022   11:40 202
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Belajar adalah kata yang sering kita dengar, belajar sendiri berarti kita berusaha untuk memperoleh sebuah ilmu. Jadi kegiatan belajar tentu rutin kita lakukan sedari kecil. Terjadinya belajar juga menilbulkan perubahan pada diri kita, baik dalam aspek pengetahuan, aspek keterampilan maupun aspek sikap. Rasulullah saw bersabda "tuntulah ilmu walau ke negeri China, sesunggunya menuntut ilmu adalah kewajiban asta setiap muslim"

Belajar tak hanya berlaku bagi siswa sekolah, namun juga berlaku bagi mahasiswa, guru, dosen bahkan semua orang masih dan akan terus belajar dalam aspek apapun di kehidupan ini. Belajar tak hanya dalam hal akademis saja, tapi juga belajar dari pengalaman. Sejak kita lahir pun kita sudah mulai belajar, belajar menyusu, merangkak, berjalan dan lain sebagainya hingga kita dewasa.

Namun belajar kadang memiliki hambatan yang menjadikan kita tidak semangat bahkan malas belajar. Hambatan yang sering dialami adalah mudah menyerah ketika kita sulit memahami pelajaran yang sedang kita pelajari, tidak memiliki target belajar sehingga kita akan mengulur -- ulur pelajaran, tidak mengatur waktu sehingga kita akan semakin malas dalam memulai belajar. Untuk itu kita perlu tips -- tips apa saja agar belajar menjadi menyenangkan dan lebih efektif. Ini dia beberapa tips agar belajar jadi lebih efektif :

  • Belajar dijadikan sebagai kebutuhan.

Jadikan belajar sebagai kebutuhan bukan hanya keinginan perlu kita terapkan karena kebutuhan sendiri adalah hal yang harus kita penuhi. Jadi ketika belajar dijadikan sebagai kebutuhan maka kita akan bersungguh -- sungguh dalam memenuhi kebutuhan tersebut tanpa adanya paksaan melainkan belajar dengan menyenangkan

  • Menyusun target.

Menysun target ini memudahkan kita dalam membagi materi pelajaran yang kita pelajari. Jika target tersebut terpenuhi, berikan reward kepada diri sendiri agar menjadikan motivasi untuk terpenuhinya target -- target selanjutnya. Seperti misalnya belilah makanan atau minuman kesukaanmu ketika kamu telah mencapai target yang kamu buat maka akan timbul rasa puas dalam diri kita

  • Atur waktu belajar.

Belajar tidak harus dilakukan dalam jangka waktu yang lama, belajar bisa dilakukan dengan waktu yang sebentar namun dilakukan dengan konsisten agar diri kita terbiasa dengan belajar diwaktu -- waktu tertentu. Seperti misalkan jadwalkan waktu belajar dari jam 6 sore hingga 7 malam. Maka jika kita sudah terbiasa dengan jadwal itu tubuh kita sendiri yang akan mengingatkan kita waktu untuk belajar

  • Ringkaslah materi yang kita pelajari.

Ringkasan yang kita buat selama kita belajar memudahkan bagi kita untuk mempelajarinya kembali. Mempelajari kembali bisa ketika sebelum tidur, sebelum pelajaran sekolah dimulai dan sebelum ujian. Pada saat meringkas, secara tidak langsung kita juga semakin mengingat apa yang kita pelajari pasalnya pelajaran tersebut tidak hanya kit abaca namun juga kita tulis ulang saat kita membuat ringkasan menjadikan kita akan mengingat materi lebih baik dari pada hanya membacanya

  • Belajarlah ditempat paling nyaman.

Belajar ditempat nyaman menaikkan mood kita sehingga kita akan merasa belajar menjadi lebih menyenangkan. Tapi hindari belajar ditempat tidur karena kita akan lebih tergoda untuk belajar sambil rebahan yang nantinya kita akan tertidur. Belajar sambil rebahan juga tidak disarankan karena posisi tersebut kurang baik bagi tubuh kita dan jarak antara buku dengan mata akan jauh lebih dekat dari seharusnya

  • Dengarkan music kesukaan.

Bagi kamu yang suka mendengarkan music, belajar sambil mendengarkan music akan terasa jauh lebih menyenangkan hingga terkadang kita lupa waktu. Hindari music yang mengayun -- ngayun karena akan membuat kita merasa ngantuk

  • Siapkan cemilan kesukaan.

Menyiapkan cemilan bisa menambah mood kita, makan cemilan ketika jeda belajarmu agar kamu tidak merasa lapar dan belajar juga akan jadi lebih menyenangkan. Menyiapkan cemilan sebelum mulai belajar juga akan memudahkan kita ketika tiba -- tiba kita merasa lapar kita bisa mengganjal perut terlebih dahulu menggunakan cemilan tersebut

  • Temukan cara belajarmu sendiri.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun