Kabadiklat Kejaksaan RI Kunjungi Kejaksaan Tinggi Bali dalam Rangka Monitoring dan Evaluasi Alumni Peserta Diklat 2022-2024 Â
Jakarta, 29 November 2024 --- Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan (Kabadiklat) Kejaksaan RI, Dr. Rudi Margono, melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi (monev) terhadap Alumni Peserta Diklat tahun 2022 hingga 2024 di Kejaksaan Tinggi Bali, pada Kamis, 28 November 2024. Kegiatan ini diselenggarakan di Aula Sasana Dharma Adhyaksa, dengan tujuan untuk memastikan implementasi ilmu yang diperoleh oleh alumni di lingkungan satuan kerja masing-masing.
Kegiatan monev ini merupakan bagian dari upaya Kejaksaan RI untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan pelatihan di Badan Diklat. Dalam sambutannya, Dr. Rudi Margono menyampaikan bahwa Badiklat Kejaksaan RI akan terus melakukan evaluasi serta perbaikan yang signifikan, terutama dalam hal sarana, prasarana, dan sistem pendidikan. Salah satu terobosan yang kini sedang digalakkan adalah implementasi Kejaksaan Corporate University, yang bertujuan menjadikan Badiklat sebagai lembaga pendidikan yang terintegrasi dan terstandarisasi.
Kepala Kejaksaan Tinggi Bali, Dr. Ketut Sumedana, turut memberikan sambutan dalam kegiatan ini. Ia mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kabadiklat dan berharap kegiatan monev ini dapat memberikan masukan yang konstruktif untuk peningkatan kualitas pelaksanaan Diklat di masa yang akan datang. Selain itu, ia juga mengapresiasi kehadiran Alumni Diklat dari berbagai program pelatihan, termasuk Diklat PPPJ, PKA, PKP, TAK, dan Latsar CPNS, yang hadir untuk memberikan feedback mengenai proses pelatihan yang telah dijalani.(Ac)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H