Mohon tunggu...
Cahya Nugraha
Cahya Nugraha Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Universitas Negeri Malang

Seorang yang menyukai explore hal-hal unik dan bermanfaat untuk orang banyak

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Simulasi Kampung Dalem dalam Upaya Menjadi Kampung Wisata

31 Juli 2022   16:28 Diperbarui: 31 Juli 2022   16:34 350
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Halo sobat wisata! Ada kabar menggembirakan nih dari salah satu Kampung Keren di Kota Kediri. Apa itu? Pada hari Selasa, 26 Juli 2022, Tim Pengabdian Masyarakat dan Kuliah Kerja Nyata dari Universitas Negeri Malang telah berhasil mengadakan simulasi kampung wisata untuk Kelurahan Kampung Dalem. 

Hal ini merupakan suatu upaya persiapan untuk mendukung program Wali Kota, Kota Kediri. Pak Arief selaku Camat Kota Kediri menghadiri dan meninjau secara langsung kegiatan ini. 

Kegiatan simulasi ini juga merupakan tindak lanjut dari kegiatan kegiatan sebelumnya yang telah dilaksanakan oleh tim Kuliah Kerja Nyata dan pengabdian masyarakat Universitas Negeri Malang yakni kesiapan Kelurahan Kampung Dalem menjadi Kampung Wisata yang menghadirkan narasumber dari Duta Wisata Joko Roro Kabupaten Malang yang dilaksanakan pada 13 Juli 2022 silam.

Dok Pribadi
Dok Pribadi

Hal yang melatar belakangi kegiatan ini adalah suatu gebrakan dari tim Kuliah Kerja Nyata yang berkolaborasi dengan aparatur kelurahan dan pengurus RT dan RW beserta KUBE (Kelompok Usaha Bersama) setempat menginisiasi kegiatan ini. 

Pak Irwan selaku ketua RW 2 Kampung Dalem menyarankan diadakannya suatu kegiatan yang berisi proses produksi disertai atraksi pembuatan jamu dan es puter dalam rangka uji coba kesiapan Kelurahan Kampung Dalem dalam aksinya sebagai kampung wisata kuliner.

Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Kota Kediri, Lurah Kampung Dalem, para pengurus RT dan RW setempat, para warga Kampung Dalem, tim pengabdian masyarakat dan mahasiswa Universias Negeri Malang. 

Kegiatan ini diawali dengan sambutan koordinator tim Kuliah Kerja Nyata Wahyu Nugroho, dilanjutkan dengan Dosen Pembimbing Lapangan Ibu Cesya Rizkika dan dibuka oleh Bapak Ika Ardiyanto selaku Lurah Kampung Dalem. 

Dalam sambutannya, Pak Lurah berharap dengan adanya kegiatan ini mampu menyongsong kampung wisata di Kampung Dalem. Dalam kegiatan simulasi ini, diisi juga dengan penampilan dari anak-anak Kampung Dalem yang mengusung tarian kreasi jamu oleh Putri Latifah, Kyo Avellaycha, Putri Silviana, Talita Nur Fitri, Apria Dikta Venowati yang telah dilatih juga oleh tim Kuliah Kerja Nyata yaitu Benzfica Hanif dan Putri Maulydia. 

Tujuan dari tarian ini adalah sebagai tarian penyambutan untuk wisatawan yang datang yang nantinya juga sebagai daya tarik kepada masyarakat luas. Terlihat para hadirin sangat terhibur dengan tarian yang ditampilkan oleh anak-anak. Pasti temen-temen di luar sana juga tertarik, bukan? Langsung aja cusss ke Kediri dan mampir ke Kampung Dalem okeee!

Dok Pribadi
Dok Pribadi

Setelah dihibur oleh adik-adik, kegiatan simulasi dilanjutkan dengan acara yang ditunggu-tunggu, apalagi kalau bukan atraksi pembuatan jamu. Sebagai sentra pembuatan jamu di Kota Kediri, masyarakat berusaha memberikan sajian dan tampilan yang menarik, salah satunya dengan unjuk kebolehan oleh Bu Susi sebagai salah satu produsen jamu yang ada di Kampung Dalem. 

Bu Susi unjuk kebolehan dengan skill memukau dalam pembuatan jamu beras kencur. Beberapa khasiat dari beras kencur adalah meningkatkan nafsu makan, mengatasi diare dan antioksidan yang baik bagi tubuh. 

Selain beras kencur, disajikan juga berbagai macam jamu lain yang tidak kalah menyehatkan, diantaranya temulawak, kunyit asam, sinom dan masih banyak lagi. Pasti teman-teman semakin tertarik, bukan? Tunggu apa lagi, yuk main ke Kampung Dalem!

 

Dok Pribadi
Dok Pribadi


Setelah disuguhkan dengan atraksi Bu Susi, para tamu yang hadir diperkenankan mencicipi hasil jamu yang telah disediakan. Setelah pembawa acara mempersilahkan untuk mengambil jamu, para undangan langsung berebut dengan antusias. Sudah terbukti, bukan? Jamu Kampung Dalem memang mantap!

Selain jamu, pada kegiatan simulasi ini juga dihidangkan es puter yang enak itu loo! Memang seenak itu ya? Mau nggak enak gimana? Sudah terverifikasi sebagian orang mengambil lebih dari dua porsi. Luar biasa, bukan? Apalagi di tengah cuaca yang panas, semakin membuat rasa dahaga langsung hilang. 

Tiba waktunya makan siang, disajikan juga sate sebagai hidangan utama dalam kegiatan simulasi ini. Tidak kalah antusias, para tamu yang hadir langsung menyantap dengan lahap.  

Harapannya dengan adanya kegiatan simulasi ini, kedepannya Kelurahan Kampung Dalem bersama pengurus daerah setempat dan seluruh elemen masyarakat bisa mempersiapkan Kampung Wisata yang kreatif dan independen. Salam Pariwisata. Jamune: Jadikan Harimu Lebih Berwarne!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun