Mohon tunggu...
Bye MataKering
Bye MataKering Mohon Tunggu... Freelancer - Bye Mata Kering www.viralterbaru.com

Bye Mata Kering https://www.viralterbaru.com/2019/06/pengobatan-mata-kering-insto-dry-eyes.html

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Bye Mata Kering

16 Juli 2019   12:58 Diperbarui: 16 Juli 2019   13:11 500
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kulit kelopak mata saya masih sering terasa gatal, lelah, dan perih setibanya di kantor. Padahal, di perjalanan ke dan dari kantor saya selalu memakai kacamata dan masker. 

Apakah karena ruangan di kantor tempat saya bekerja menggunakan AC (Air Conditioner)? Apa karena pekerjaan saya yang berkutat dengan uang kertas? Apa yang terjadi dengan mata saya?

Saya memang bekerja sebagai cash processing centre (CPC) di sebuah perusahaan swasta. Ruangan kerja yang kedap, lembab, pencahayaan lampu yang terlampau terang, ber-AC dan partikel debu/pasir halus dari gulungan mesin uang turut mempengaruhi penurunan kondisi kesehatan mata saya. 

Apa yang saya alami juga pasti dirasakan oleh pekerja yang bekerja diluar ruangan seperti mandor proyek, pekerja bangunan, sopir transportasi online, kernet, pak ogah, pengayuh becak, sampai tour guide. 

Gejala (sindrom) Mata Kering

Saya meyakini apa yang kerap saya keluhkan perihal kondisi mata yang sering merasakan sepet, pegel, perih, panas, berair, dan serasa berpasir adalah gejala mata kering.

Di beberapa kesempatan saya juga kerap mengalami masalah pada mata seperti kelopak mata terasa lengket ketika bangun tidur, mengeluarkan banyak kotoran, pandangan kabur, dan silau dengan cahaya lampu.

Terlebih lagi ketika mata saya berlama-lama menatap layar televisi, monitor laptop, dan telepon pintar (smartphone) gejala tadi semakin menjadi-jadi.

Gejala mata kering benar-benar membuat tidak nyaman. Apalagi jika deadline pekerjaan sudah mepet dan tumpukan tugas-tugas sudah menanti, tetapi terhambat gara-gara mata tidak optimal dalam melihat.

Mata Kering Dalam Bahasa Medis

Keratoconjunctivitis sicca adalah bahasa medis dari mata kering. Kondisi mata kering adalah gangguan di permukaan mata yang disebakan oleh ketidakstabilan produksi dan fungsi lapisan air mata sehingga menyebabkan ketidaknyamanan yang dapat mengganggu rutinitas sehari-hari.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun