Tapi,  kendati  kucing  peliharaan memiliki banyak keistimewaan, tuannya juga tetap harus waspada karena terkadang ada saatnya, kucing menampakkan jati dirinya sebagai golongan binatang buas.
Kucing tidak segan-segan mencakar dan menggigit tuannya, jika berlebihan diajak bermain dan juga dia merasa lapar karena terlambat diberi makan, sehingga membuat kita gemes.
Meskipun cakaran atau gigitannya bukan dilakukannya  seperti terhadap mangsanya, tapi terkadang juga mengakibatkan goresan luka yang cukup pedih.
Oleh karena, agar cakaran atau gigitan kucing tidak berbahaya, sebaiknya kucing rutin diperiksakan kesehatannya kepada dokter hewan, untuk memastikan bahwa kucing sehat, tidak akan menjadi sumber penyakit terutama rabies.
Jadi, hewan anabul  wajib dirawat dan diperhatikan kesehatannya, jangan hanya terkesan untuk menikmati keindahan dan kelucuannya saja.# BN.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI