Mohon tunggu...
Nanang Diyanto
Nanang Diyanto Mohon Tunggu... Perawat - Travelling

Perawat yang seneng berkeliling disela rutinitas kerjanya, seneng njepret, seneng kuliner, seneng budaya, seneng landscape, seneng candid, seneng ngampret, seneng dolan ke pesantren tapi bukan santri meski sering mengaku santri wakakakakaka

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Ungu dan Inge

17 Juli 2012   09:41 Diperbarui: 25 Juni 2015   02:52 1169
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pada awalnya saya selalu berkomentar nggak mengenakkan tiap kali Mbak Inge Ngotjol mengirim gambar yang warnanya ungu, dan selalu komentar saya membuat si empunya mungkin tersinggung, namun dengan kedewasaan dan kebesarannya jiwa beliau masih bisa menjawab komentar saya dengan halusnya, meski untuk ukuran orang awam pasti jengkel dan marah.

Ungu dan Inge

Ungu bagi saya adalah identik dengan warna janda, pikiran dan imajinasi saya sudah begitu terkotak, mungkin otak saya sudah terperangkap seperti di kotak korek api.

Sebutan warna janda begitu lekat gara-gara janda disamping rumah asaya, hampir semua miliknya berwarna ungu, mulai mobil, motor, pagar, cat rumah, bahkan sebagian besar pakaiannya [baik dalam dan luar].

Kebiasan inilah yang membuat otak saya juga berubah ungu, karena tiap kali membuka jendela kamar langsung terarah ke halaman belakang si rumah janda yang dihalaman tersebut dipenuhi hampir 80% jemuran yang berwarna Ungu.

[caption id="attachment_188220" align="aligncenter" width="614" caption="Bunga warna Ungu"]

1342516311484998379
1342516311484998379
[/caption]

Ungu Dan rasanya malu besar ketika saya buka-buka artiket tentang warna ungu tersebut, dan sebagai ucapan permintaan maaf saya tulis artikel ini.

Dari bacaan yang saya baca warna Ungu mengandung unsur pengaruh, pandangan ketiga, kekuatan spiritual, pengetahuan yang tersembunyi, aspirasi yang tinggi, transformasi,  kebangsawanan, upacara, misteri, pencerahan, telepati, empati, arogan/keangkuhan, intuisi, kepercayaan yang dalam, ambisi, magic atau keajaiban, harga diri.

Jika warna ungu  menjadi warna favorit Anda, maka Anda  adalah tipe yang benar-benar luar biasa. Dalam menghadapi masa depan Anda tidak pernah ragu-ragu. Apa yang dikerjakan Anda adalah yang terbaik. Anda pandai benar dalam mengikuti perkembangan zaman. Dalam hal bercinta hanya merekalah yang kuat mental yang bisa mendekati dan menjadi kekasih anda.

[caption id="attachment_188221" align="aligncenter" width="576" caption="Bunga Ungu"]

13425166051380458128
13425166051380458128
[/caption]

Warna Ungu menurut banyak orang bahwasanya warna tersebut dapat merefleksikan kepada kekuatan spiritual. Lantas apa kekuatan spritual yang dimaksud? Kekuatan spiritual itu sendiri  bisa mengacu ke berbagai sudut pandang, tergantung dari perspektif mana seseorang  melihat. Secara terminologi, spiritual  berasal dari gabungan kata Spirit dan Ritual.

Spirit itu dapat dikatakan sebagai suatu materi yang tidak mudah dilihat oleh penglihatan, namun spirit pada prinsipnya adalah sesuatu yang nyata  dan beberapa orang bisa merasakan kehadirannya. Dalam konteks hakikat, spirit itu merupakan sesuatu yang hidup, dia sudah ada karena dia memang sudah ada dan dia ada dalam keberadaanya.

Sedangkan ritual, banyak pandangan untuk mengartikannya. Apabila kita mengartikan dari sudut pandang agama, ritual itu adalah sesuatu proses yang dilakukan berdasarkan suatu ketentuan untuk menghadirkan spirit itu sendiri. Dan apabila diartikan lebih jauh lagi ritual bisa berarti syariat, karena syariat sendiri adalah sebuah ketentuan yang dibuat oleh Sang Pencipta supaya manusia bisa menjalani kehidupan dengan selaras dan seimbang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun