Halo gaes, Nama saya Mukhammad Thoriq Aziz kerap kali dipanggil Thoriq, sekarang saya menjadi mahasiswa Ilmu Komunikasi semester 5 di Universitas Yudharta. Pada tulisan kali ini saya akan melakukan Q&A terkait segala hal yang tentang perkuliahan ku disini. Jadi Langsung sajaÂ
Q : Apa Alasanmu Masuk Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Yudharta?Â
A : Terkait jurusan ilmu komunikasi, aku punya banyak alasan untuk masuk ilmu komunikasi. diantaranya aku bisa mempelajari hal hal yang aku ingin pelajari lebih dalam, seperti fotografi, Jurnalistik, Public Speaking, dan Media Sosial. Yah…kalau ke Yudharta sih.. Karena saat SBMPTN aku gagal masuk ke PTN yang aku pilih, yang kesemua pilihannya jurusan ilmu komunikasi juga…memilih yudharta saat itu karena pada moment itu, kayaknya aku sangat butuh untuk berkuliah dan ada jurusan ilmu komunikasi juga jadi aku masuk deh.
Q: Apa yang membedakan Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Yudharta dengan Ilmu Komunikasi di Universitas lain?
A: Â Di Ilmu Komunikasi Universitas yudharta terdapat 4 devisi dibawah Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi yakni Asa Photografi disini sebagai wadah belajar fotografi, Portal Arjuna sebagai tempat belajar jurnalistik, Yudharta Tv sebagai tempat belajar Broadcasting, dan PR.One sebagai wadah kajian Public Relation, dan desain grafis.Â
Selain itu…yang membedakan sih.. Karena yudharta merupakan universitas yang berbasis pesantren, yang cukup jadi pembeda dari universitas lainnyaÂ
Q: Mata Kuliah Apa saja yang dipelajari ?
Berikut merupakan mata kuliah yang aku pelajari hingga saat ini di Universitas Yudharta.
Q : Mata kuliah yang berkesan?
A : emm banyak sih…produksi media dan film tugas akhirnya bikin film itu sangat memorable banget sih.. akhirnya tahu gimana rasanya mengatur bagaimana proses pembuatan film, bener bener menyenangkan walaupun bagi saya untuk hasilnya memuaskan.
Q: Apa Pesan Untuk Mahasiswa Baru yang mau masuk di Prodi Ilmu Komunikasi?Â
A: bika kamu belum punya passion dalam satu bidang, Jangan takut untuk mencoba hal baru, selama itu positif dan bisa meningkatkan kan value diri dan kemampuan kita, kenapa tidak?. Gagal dan salah pada awalnya itu sudah hal wajar..gak papa kok. Yang penting bangkit dan berusaha kembali
Bila kamu sudah menemukan passion kamu di dalam satu bidang fokusin itu, boleh belajar hal lain, untuk menambah wawasan saja tapi perdalam bidang yang kamu minati.Â
Yang terakhir aku mau bilang selamat menikmati masa perkuliahan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H