Mohon tunggu...
Eko Nurhuda
Eko Nurhuda Mohon Tunggu... Penulis - Pekerja Serabutan

Peminat sejarah dan penikmat sepak bola. Tulisannya pernah dimuat di Tabloid BOLA, BOLAVaganza, FourFourTwo Indonesia, detikSport, juga Jambi Ekspres, Telusuri.id dan Mojok.co. Sempat pula menelurkan beberapa buku seputar blog-internet. Kini berkecimpung di dunia novel online dan digital self-publishing.

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Deretan Rekor Baru Mo Salah di Kandang Crystal Palace

9 Desember 2023   23:52 Diperbarui: 10 Desember 2023   13:39 861
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Selebrasi Mohamed Salah usai mencetak gol dalam laga pekan ke-16 Liga Inggris 2023-2024 antara Crystal Palace vs Liverpool di Selhurst Park, 9 Desember 2023. Mo Salah kini mengemas 200 gol untuk Liverpool di semua ajang. Foto: AFP/ADRIAN DENNIS via KOMPAS.com

LIVERPOOL FC meraih kemenangan dramatis di kandang Crystal Palace, Sabtu (9/12/2023) malam WIB. Mohamed Salah menyumbang satu gol, sekaligus mencatatkan sederet rekor baru baik di level klub maupun Premier League.

Tampil menggunakan jersey putih dengan aksen hijau segar, Liverpool tak menunjukkan penampilan terbaiknya. Tuan rumah lebih banyak menekan dan menguasai jalannya pertandingan.

Bahkan dalam konferensi pers seusai pertandingan, manajer Jurgen Klopp mengakui jika ini merupakan salah satu performa terburuk anak asuhnya. The Reds terhitung beruntung bisa membawa pulang tiga angka dari Selhurts Park.

Atau lebih tepatnya Liverpool beruntung karena memiliki Salah. Pemain asal Mesir inilah yang menjadi kreator kedua gol The Reds. Satu gol, satu asis.

Setelah berbagi skor 0-0 pada babak pertama, Palace unggul lebih dulu lewat eksekusi penalti Jean-Philippe Mateta. Pemain yang masuk pada awal babak kedua ini dengan tenang menaklukkan Alisson Becker.

Hadiah penalti diberikan wasit setelah bek Jarell Amorin Quansah melanggar Mateta di dalam kotak penalti. Pelanggaran tersebut dikonfirmasi oleh rekaman video yang ditunjukkan VAR.

Beruntung Liverpool terbantu oleh dua pelanggaran konyol yang dilakukan oleh Jordan Pierre Ayew. Striker Palace ini mengoleksi dua kartu kuning dalam tempo 15 menit, sehingga harus keluar lapangan pada menit ke-75.

Tak sampai semenit sekeluar Ayew itulah Liverpool mencetak gol penyama kedudukan. Berawal dari umpan silang Cody Gakpo pada Curtis Jones, bola lantas bergulir ke kaki Mo Salah yang tanpa ampun melesakkan satu tembakan jitu.

Nasib apes Palace bertambah ketika kiper Samuel Johnstone harus ditarik keluar pada menit ke-87 akibat mengalami cedera. Sebagai gantinya masuk kiper kedua Remi Matthews.

Padahal di saat bersamaan, Liverpool tengah menggenjot tensi serangan demi memenangkan laga. Gol penentu yang ditunggu-tunggu akhirnya tiba juga ketika memasuki injury time.

Salah kembali memberi andil dalam gol penentu kemenangan ini. Melihat pergerakan Harvey Elliott di tengah, Salah memberikan bola dan kemudian membuka ruang di sayap lapangan.

Elliott lantas membawa bola mendekati kotak penalti, melewati beberapa pemain lawan yang mengadang, sebelum akhirnya melepas tendangan jarak jauh.

Gol! Crystal Palace 1, Liverpool 2.

Rekor-rekor Baru

Gol yang dicetak Salah pada menit ke-76 bukan hanya penyama skor, sekaligus membangkitkan semangat para pemain Liverpool. Gol ini sangat bersejarah karena memecahkan berapa rekor baru bagi Salah.

Pertama, ini gol ke-150 Salah di Premier League. Membuat dirinya tercatat sebagai pemain Afrika pertama yang mencapai jumlah tersebut.

Torehan tersebut membuat Salah lebih jauh lagi mengungguli catatan gol eks tandemnya Sadio Mane (111). Lebih-lebih koleksi eks andalan Chelsea asal Pantai Gading, Didier Drogba (104).

Sangat bisa jadi catatan terbarunya ini memberi poin plus dalam pemilihan Pemain Terbaik Afrika 2023 pada 11 Desember mendatang. Nama Salah masuk dalam tiga besar nominasi, diapit oleh Victor Oshimen (Nigeria/Napoli) dan Achraf Hakimi (Maroko/Paris Saint-Germain).

Kedua, berkat tambahan satu gol ini Salah merangsek naik ke peringkat ke-10 dalam daftar top scorer sepanjang masa Premier League. Ia berbagi posisi dengan Michael Owen yang, kita ketahui bersama, mendapatkan nama besarnya sebagai striker Inggris ketika berseragam Liverpool.

Kini, Salah tinggal berselisih 12 gol dari Jermaine Defoe (162) di peringkat 9 dan 11 gol dari Robbie Fowler (161) yang menduduki peringkat 8. Bukan jumlah yang mustahil ia gapai di sisa musim yang masih sangat panjang.

Ketiga, ini gol ke-200 Salah selama membela Liverpool. Torehan tersebut membuatnya naik ke urutan kelima dalam daftar top scorer abadi The Reds.

Dengan jumlah itu, Salah melampaui Fowler yang mengoleksi 183 gol sepanjang karirnya bersama Liverpool. Bahkan juga jauh mengungguli Kenny Dalglish yang mencatatkan 172 gol.

Keempat, dan rasa-rasanya ini yang membuat gol ke gawang Palace menjadi lebih spesial, Salah merupakan pemain Liverpool pertama yang berhasil mencetak 200 gol di abad ini.

"Untuk bisa mencetak 200 gol, seorang pemain hanya bisa mencapainya jika ia benar-benar sangat, sangat spesial," ucap Klopp selepas pertandingan, seperti dikutip dari beIN Sports.

Empat pemain Liverpool yang catatan golnya mengungguli Salah, semuanya bermain pada abad lalu. Mereka adalah Ian Rush (1980-1996), Roger Hunt (1958-1969), Gordon Hodgson (1925-1936) dan Billy Liddell (1938-1961).

Rincian golnya adalah Rush paling depan dengan 346 gol, disusul Hunt (285), Hodgson (241) dan Liddell (228).

Dengan demikian Salah hanya perlu mencetak tambahan 28 gol lagi untuk menyamai rekor Liddell. Jika mencetak lebih dari itu, maka Salah naik ke peringkat keempat sekaligus menggusur Liddell ke peringkat kelima.

Jika hanya menghitung gol di liga, Salah hanya butuh tambahan 15 gol lagi untuk menyamai rekor Liddell (165). Sekali lagi, ini angka yang bukan mustahil dicapai Salah ke depan.

Satu catatan lagi, ke-200 gol tersebut dicetak Salah dalam 327 laga di segala ajang. Menjadikan rataan golnya yang 0,61 per pertandingan lebih baik dari tiga dari empat nama di atas.

Hanya Hodgson yang rataan golnya melampaui Salah. Yakni 241 gol dari 377 partai, menghasilkan angka rata-rata 0,64 gol per pertandingan.

Premier League 2023-24 baru memainkan 16 partai. Masih ada 22 laga lagi di mana Salah dapat mempertebal pundi-pundi golnya dan mencatatkan lebih banyak rekor baru.

Menarik ditunggu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun