Mohon tunggu...
Eko Nurhuda
Eko Nurhuda Mohon Tunggu... Penulis - Pekerja Serabutan

Peminat sejarah dan penikmat sepak bola yang sedang asyik berkebun di desa transmigrasi. Tulisannya pernah dimuat di Tabloid BOLA, BOLAVaganza, FourFourTwo Indonesia, detikSport, juga Jambi Ekspres, Telusuri.id dan Mojok.co. Sempat pula menelurkan beberapa buku seputar blog-internet juga berkecimpung di dunia novel online dan digital self-publishing.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Jika Kalahkan Myanmar, Indonesia Dijamin ke Semifinal Piala AFF U-19 2022

9 Juli 2022   04:30 Diperbarui: 10 Juli 2022   22:54 559
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Klasemen akhir Grup B Piala AFF U-19 2015. GAMBAR: Screenshot laman Wikipedia

Mau Vietnam vs Thailand saling berbalas gol hingga skornya 100-100 sekalipun, tetap saja Indonesia bakal melaju. Sedangkan jika partai ini ada pemenangnya, maka si pemenang yang akan menemani Indonesia ke semifinal. Tinggal siapa di posisi 1 dan siapa di posisi 2.

Tunggu, tunggu! Dari mana tahunya kalau yang dipakai bukan head-to-head antartim yang poinnya sama?

Dari catatan penyelenggaraan tahun-tahun sebelumnya, seperti dikonfirmasi dalam regulasi resmi Piala AFF U-18 2016. Lebih tepatnya pada poin 9  mengenai Mode of Competition, butir 1.5.

Dalam aturan tersebut diterangkan jika ada dua atau lebih tim yang memiliki poin akhir sama, maka tiebreaker untuk menentukan posisi pada klasemen adalah (1) jumlah selisih gol dari seluruh pertandingan grup, lalu (2) jumlah gol yang dicetak dari seluruh pertandingan grup.

Jika semuanya masih sama juga, barulah digunakan head-to-head di antara tim-tim yang terlibat. Dibuatlah semacam klasemen mini untuk menentukan peringkat di antara dua-tiga tim tadi.

Pernah Terjadi

Kebetulan sekali Indonesia pernah berada dalam posisi demikian pada edisi 2017. Tuan rumahnya Myanmar kala itu.

Di Piala AFF U-19 2017, hasil undian menempatkan Indonesia di Grup B bersama Myanmar, Vietnam, Brunei Darussalam, Filipina dan Selandia Baru. Jelang kompetisi bergulir, Selandia Baru mengundurkan diri sehingga kontestan di grup ini tinggal 5.

Setelah masing-masing memainkan 4 partai, Indonesia bersama-sama Myanmar dan Vietnam berakhir dengan poin 9. Catatan ketiga tim pun persis. Masing-masing 3 kali menang, 0 kali imbang, sekali kalah.

Pembeda di antara ketiga tim adalah selisih gol. Di mana Indonesia tampil superior dengan selisih gol 15 (memasukkan 19, kebobolan 4), disusul Myanmar dengan surplus 14 gol (memasukkan 17, kebobolan 3), lalu Vietnam dengan catatan gol mirip Myanmar.

Ada pun kekalahan yang hanya sekali tersebut didapat dari saling mengalahkan di antara mereka. Di mana Indonesia mengalahkan Myanmar 2-1, lalu Myanmar mengalahkan Vietnam 2-1 juga, dan Vietnam mengalahkan Indonesia dengan skor telak 3-0.

Coba tebak, bagaimana posisi klasemen akhir Grup B di Piala AFF U-19 2017 waktu itu? Siapa di antara ketiga tim di atas yang menempati urutan 1, 2, dan 3? Siapa di antara ketiganya yang lolos ke semifinal dan siapa yang tidak?

Selisih Gol Dulu

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun