Mohon tunggu...
Eni Marianti
Eni Marianti Mohon Tunggu... Guru - Guru SDS Persa - Sekolah Juara Medan Binaan Rumah Zakat

Guru Sekolah Dasar dengan empat orang putri cantik.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

MPLS: Kesan Sekolah Pertama Begitu Menyenangkan

12 Juli 2023   14:01 Diperbarui: 12 Juli 2023   14:05 305
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

"Seru kali kami di sekolah. Dapat susu, dikasih topi, menggambar, kenalan sama kawan baru. Rupanya Sekolah SD itu enak." Begitulah kesan dari Adiva Almahyra Nasution, siswa kelas 1 yang baru 3 hari ini mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS).

Dok. pribadi
Dok. pribadi

MPLS di SDS Persa "Sekolah Juara Medan" berlangsung selama 3 hari mulai Senin-Rabu / 10-12 Juli 2023. Seluruh siswa kelas 1 -- 6 mengikuti program MPLS. Di hari pertama, awal masuk siswa disambut oleh seluruh guru. Siswa dikumpulkan di lapangan untuk mendengarkan wejangan singkat kepala sekolah dan penetapan wali kelas tahun ajaran 2023/2024. Hari pertama ini juga bertepatan dengan pemberian makanan tambahan (PMT), seluruh siswa mendapatkan susu UHT.

Dok. pribadi
Dok. pribadi

Di SDS Persa sendiri agenda MPLS diisi dengan beberapa kegiatan. Seperti kontrak belajar, pemilihan nama kelas, visi dan misi kelas, yel-yel dan pemilihan Ketua kelas dan menghias kelas. Selain untuk menetapkan perangkat kelas, MPLS juga digunakan sebagai wadah asesmen oleh wali kelas untuk melihat karakteristik siswa, kemampuan Al Quran, Tahfidz, Membaca, Menulis, Berhitung dan Shalat. Kegiatan MPLS dilaksanakan dengan santai dan penuh kebahagiaan.

Dok. pribadi
Dok. pribadi

Semoga kesan pertama sekolah yang seru dan menyenangkan ini bisa menjadi modal siswa untuk hadir ke sekolah dengan hati yang riang gembira. Selamat Belajar ya..., Semangat!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun