Membuat sumur resapan. Secara alami tanah akan menyaring air menjadi sumber air bersih di daerah lain yang lebih rendah, entah di lokasi mana.
Mengonsumsi bahan pangan selain nasi, seperti ubi jalar, singkong, talas, dan lainnya. Harganya murah, juga berperan dalam mengurangi konsumsi beras (sebanyak nol koma nol nol nol sekian persen dari jumlah impor beras).
Mengurangi konsumsi olahan tepung terigu, semisal mi, roti. Meskipun ultra sedikit, bisa meringankan beban devisa negara. Gandum/terigu adalah bahan pangan impor.
Terakhir, berdoa agar efek El Nino tidak terlalu lama menyulitkan kita semua.
Begitu cara sederhana saya menghadapi efek El Nino.
Selamat berhari Minggu.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H