Mohon tunggu...
Budi Susilo
Budi Susilo Mohon Tunggu... Lainnya - Bukan Guru

Nulis yang ringan-ringan saja. Males mikir berat-berat.

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Kita Bukan Sekadar Angka

6 Februari 2021   20:57 Diperbarui: 6 Februari 2021   21:07 288
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Demikian merekatnya persahabatan, maka kue kegembiraan dibagi rata. Pun ketika salah seorang kerabat, sahabat, anggota keluarga besar pergi mendahului kita.

Maaf ya Di, kamu aku anggap bagian dari keluarga, sehingga aku menyebut "kita" dalam percakapan ini.

Telah beberapa kali anggota keluarga kita berpulang ke alam damai nan abadi. Menanggapi orbituary, kita merasa terpukul. Sebagian merintih melalui puisi, sebagian mencurahkan kesedihan melalui dirimu. Sebagian lagi diam berdoa agar seluruh amal ibadah almarhum/almarhumah diterima oleh sang Pemilik Kehidupan.

Diari,

Aku merasakan ada keluputan dalam sistem kekeluargaan kita. Bukan, bukan tentang hubungan kamu, aku, dan anggota keluarga lain yang sedang bersedih, tetapi tentang sistem itu sendiri.

Sistem yang sepertinya tidak terpengaruh sama sekali dengan berita-berita kematian anggota keluarga. Bagian dari sistem yang mengagungkan obyektivitas, lalu menafikan subyektivitas. Tidak terkecuali menyangkut ihwal kehilangan.

Aku khawatir, kita semata-mata dianggap sebagai angka, sebagaimana pandangan teman-temanku terdahulu.

Diari,

Akhirnya aku hanya bisa berdoa, semoga mereka terketuk hatinya, kemudian menyampaikan sebuah rasa. Dengan demikian kita tidak menganggap lagi mereka sebagai bagian sistem yang kaku, beku, dan mekanis.

Kita bukan lah sekadar angka.

Dibuat dan dipersembahkan kepada Kompasianer yang telah mendahului kita.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun