2. Waktu Yang Berkah
Pada bulan ramadhan tanpa kita sadari keberkahan waktu kita miliki jika pada hari biasa kita siang beraktivitas malamnya tidur untuk istirahat pada bulan puasa semuanya berubah.
Tanpa kita sadari di saat bulan ramadhan roda kehidupan kita sudah dimulai dari sejak dini hari bisa dimulai jam 03.00 wib namun aktivitas kita tidak ada yang terbengkalai.
Kita menambah waktu kita untuk beraktivitas makan sahur, shalat subuh hingga baca Qur'an di pagi hari menjadi pembuka aktivitas pertama dibilang ramadhan.
Selanjutnya kita bekerja walaupun ada kebijakan mengurangi waktu bekerja namun pekerjaan kita bisa selesai dan tuntas.
Selanjutnya sore hari kita menanti berbuka malamnya kita tarawih dan tadarus membaca kitab suci Al Quran.
disinilah berkah waktu yang kita miliki kita mengurangi waktu tidur dengan berbagai aktivitas yang membuat kita bahagia dunia dan akhirat jika kita bisa memahami dan memanfaatkan waktu di bulan ramadhan.
3. Kebahagiaan Menyambut berbuka
Saat paling bahagia orang yang berpuasa di saat kita menanti saat berbuka, ada kebahagiaan yang begitu luar biasa yang kita dapat setiap harinya.
Kebahagiaan ini menjadi berkah karena berbuka setiap hari di bulan ramadhan namun memiliki perasaan yang sama setiap harinya yaitu bahagia menyambut berbuka.
Keberkahan mendapatkan kebahagiaan di bulan ramadhan menjadi berkah tersendiri yang kita dapat setiap hari tentunya yang paling terasa di saat menjelang berbuka.