Mohon tunggu...
Budi idris
Budi idris Mohon Tunggu... Guru - Guru, Penulis Buku, Blogger inspiratif

Dengan tulisan mari berkarya dan berprestasi

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

Kunci Sukses Band Tipe X, Albumnya Memacu Adrenalin dan Penghilang Stres

10 Maret 2023   14:49 Diperbarui: 10 Maret 2023   17:41 2684
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pecinta musik generasi tahun 90-an pasti tidak asing dengan grup band aliran ska grup band Tipe-X yang masih konsisten sampai saat ini.

Band yang digawangi Tresno Riadi (vokal), Micky (Bass), Billy (gitar), Yoss (gitar), Arie Hardjoe (drum), dan Anto (trombone) ini tergolong sukses sebagai band di tanah air, melahirkan berbagai lagu dengan aliran ska, dimulai dari album Ska Phobia dengan single hits "genit" dan "angan" yang mampu membius para pendengarnya.  

Band yang tergolong unik dari segi nama dan tentunya punya aliran musik yang asing yaitu ska memberikan warna yang berbeda menghadirkan jiwa semangat dan ceria bagi para pendengarnya.

Saya salah satu penggemar band Tipe-X dari saya masih sekolah dan sampai saat ini lagu-lagu tipe-x selalu saya dengar baik dirumah maupun di mobil saat perjalanan.

Band Tipe-X dengan lagi-lagunya yang menyoroti berbagai hal dimulai dari Masalah cinta, sosial dan berbagai persoalan lainnya dilantunkan menjadi sebuah lagu dengan aliran ska menjadi begitu berbeda dari kebanyakan genre musik di tanah air. 

Lagu-lagu Tipe-X banyak yang terkenal dan kita pasti tidak asing dengan lagu berjudul " salam rindu", "kamu gak sendirian","Hujan","sakit hati" dan masih banyak lagi lainnya buah karya band Tipe-X.

Sebagai pionir band beraliran ska Tipe-X termasuk band sukses di tanah air dan memiliki penggemar tersendiri.

Band tipe-x semakin terkenal dikala Salah satu lagu terhits dari band mereka dinyanyikan bapak Mantan Presiden RI Bapak Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) membawakan lagu Tipe-X dengan judul "kamu gak sendirian" baik saat di Indonesia maupun saat berada di luar negeri hal ini menjadikan lagu-lagu karya Tipe-X semakin populer.

Lagu Tipe-X sangat cocok dengan kalangan anak muda bahkan orang tua yang sering mendengarkan lagu-lagu Tipe-X akan bangkit jiwa mudanya.

Dengan musik khas trombone atau lebih familiar kita menyebutnya trompet menjadikan musim Tipe-X memiliki nilai magis tersendiri.

Siapapun yang mendengarkan alunan musik yang dibawakan tipe-x akan terhipnotis untuk bergoyang bahkan bisa membangkitkan adrenalin untuk ikut menyanyikan lagu yang dibawakan hal ini memberikan keceriaan bagi penggemar dan penikmat lagu-lagu tipe-x.

Mengupas dari perjalanan kesuksesan band Tipe-X yang terus konsisten berkarya sampai saat ini ada beberapa hal yang menjadikan band ini terus populer.

1. Personil yang kompak

Band tipe-x juga termasuk band yang personilnya tetap kompak dari awal dibentuk tahun 1996 sampai saat ini tidak terdengar Personil band Tipe-X gonta-ganti personil.

Bahkan dari berbagai pemberitaan band Tipe-X jarang diberitakan terjadi keributan antara personilnya dimana hal seperti ini sering terjadi bagi band di negeri ini.

2. Konsisten dengan aliran musik

Walau aliran musik terus berkembang dan pecinta musik terus mencari musik-musik kekinian namun Tipe-X tetap terus enjoy dan percaya diri dengan aliran musik mereka SKA.

Dibesarkan dan sukses dengan aliran musik ska menjadikan band Tipe-X terus konsisten memainkan musik ska dari setiap lagu-lagu hasil karya mereka.

3. Rajin Tampil Di penjuru Tanah Air

Band Tipe-X menjadi band yang paling sering manggung saat ini dibandingkan dengan band-band lainnya.

Dengan personel yang masih lengkap menjadikan band ini tidak kesulitan untuk menerima undangan untuk tampil mengisi acara baik momen besar maupun dari daerah.

Selalu tampil di berbagai panggung off air menjadikan band ini terus memiliki penggemar sehingga band ini terus eksis sampai saat ini.

***

Semoga band-band baru muncul di negeri ini dengan tampilan yang berbeda tentunya menginspirasi generasi muda dengan musik.

Musik saat ini sudah menjadi ranah profesional dimana saat ini sekelas pengamen saja yang konsisten berkarya akan mampu mengubah hidupnya dengan musik.

Maka mari kita terus dukung anak-anak muda untuk berkarya mengeluarkan energi positif mereka.

Seni mampu merubah segalanya, termasuk masa depan bangsa dengan nilai-nilai seni yang ditanamkan maka Indonesia akan sejahtera dan bahagia dimasa yang akan datang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun