Menjadi Guru Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan atau PPKn, tidak cukup hanya berbekal ilmu mengajar seadanya saja.
Meskipun pengetahuan seorang guru sudah sangat mahir dalam menyampaikan materi pelajaran PPKn tapi masih banyak faktor yang mesti diperhatikan atau dipelajari untuk mendukung sampainya materi pelajaran PPKn kepada peserta didik.
Kita mungkin sudah menganggap ilmu dasar mengajar kita sudah cukup baik. Atau mungkin kita sudah cukup percaya diri dengan ilmu yang kita miliki untuk mengajarkan materi PPKn. Namun menjadi guru PPKn itu tidak semudah seperti guru mata pelajaran lainnya. Â
Sebab, berbicara tentang pelajaran PPKn kita akan dihadapkan dengan bagaimana moral bangsa yang sudah mengalami penurunan yang cukup jauh sekali. Tingginya tingkat pelanggaran hukum diberbagai sektor kehidupan serta tingginya tingkat kenakalan remaja. Permasalahan ini selalu yang menjadi kambing hitamnya adalah kegagalan guru PPKn dalam mengajar anak didiknya.
Sehingga sebagai seorang guru PPKn, harus memiliki mental yang kuat dalam keberlangsungan kita mengajar. Ditambah lagi di era saat ini yang tidak memiliki ketidakpastian dalam proses belajar. Pembelajaran tatap muka sudah hampir setahun tidak kita lakukan akibat pendemi covid 19 yang tidak kunjung usai.
Mengenai pembelajaran saat ini memang sudah ada solusi yang ditawarkan. Misalnya belajar secara dalam jaringan atau daring namun kembali lagi bicara perbaikan moral mengajar secara tatap muka saja sulit untuk mendapatkan hasil yang memuaskan apalagi dilakukan secara daring.
Untuk mengatasi berbagai hal tersebut banyak hal yang bisa kita lakukan sebagai seorang guru PPKn untuk meningkatkan kualitas mengajar kita serta memperbaiki pengetahuan kita.
1. Memantapkan Pola Pikir kita, sesungguhnya pelajaran PPKn itu Penting.
Dengan memperbaiki pola pikir kita bahwasanya menjadi guru PPKn itu sangat menyenangkan sekaligus menjadi guru yang sesungguhnya. Akan menumbuhkan semangat kita untuk terus bangga menjadi guru PPKn. Kenapa tugas kita sebagai seorang guru PPKn sangat mulia, dikarenakan kita terus mengingatkan seorang siswa agar selalu berbuat baik. Alangkah mulianya tugas seorang Guru PPKn hal ini terkadang tidak dimiliki guru bidang studi lainnya.
Maka sejak sekarang kita harus mencintai Pelajaran yang kita ajarkan yaitu PPKn karena pelajaran PPKn memiliki tugas yang mulia dalam mengawal tingkah laku seseorang agar selalu berbuat baik dalam kehidupan.
2. Belajarlah dari Guru PPKn yang sudah berpengalaman
Belajar dari guru PPKn yang sudah berpengalaman mengenai seluk beluk dunia pendidikan khususnya bagaimana mengajarkan PPKn itu sangat penting. Memanfaatkan peran organisasi Musyawarah Guru Mata Pelajaran atau MGMP sangat penting dilakukan karena disanalah kita akan menemukan guru-guru senior yang lebih berpengalaman.
Mari kita serap ilmu mereka walaupun terkadang secara penguasaan tekhnologi pembelajaran guru-guru baru sangat mahir namun dari segi pengalaman mengajar kita harus akui guru senior lebih unggul.
Apa yang kita dapatkan dari pengalaman guru-guru senior dalam mengajarkan pelajaran PPKn akan membuat kita lebih matang dan hati-hati dalam mengajarkan materi pelajaran PPKn kepada peserta didik. Sehingga hasil akhir tujuan mulia pelajaran PPKn menjadikan siswa menjadi warga negara yang baik akan tercapai.
3. Meningkatkan kompetensi melalui literasi
Selain belajar dari guru-guru senior, kita juga sebagai guru PPKn harus menyisihkan waktu kita untuk meningkatkan kompetensi kita dengan membaca buku, artikel dan semua jenis blog yang ada kaitannya dengan materi pelajaran PPKn.
dengan meningkatkan prekuensi membaca kita mungkin kita akan menemukan hal-hal baru dari materi yang kita ajarkan. Bisa juga dari berbagai sumber yang kita baca menambah wawasan kita tentang contoh nyata yang lebih kekinian mengenai penerapan ilmu pengetahuan yang diperoleh dari belajar PPKn di sekolah.
4. Sering mengikuti seminar mengenai peningkatan cara mengajar
Saat ini mengikut pelatihan tidak sesulit zaman sebelum pendemi. Dengan memanfaatkan tekhnologi pelatihan atau seminar bisa dilakukan dengan biaya yang lebih murah. Dari rumah kita bisa mendapatkan ilmu pengetahuan seputar profesi kita sebagai guru dengan mengikuti webinar yang lagi tren saat ini.
Dengan rajin mengikuti kegiatan seminar baik secara online hal ini akan mendatangkan berbagai manfaat bagi kita. Kita akan bertemu dengan rekan seprofesi dari berbagai daerah. Ilmu yang bermanfaat dan tanpa kita sadari rekan seprofesi kita yang biasanya hanya satu sekolah atau satu kabupaten dalam komunitas MGMP, dengan rajin mengikuti webinar kita akan menambah luas pergaulan kita hingga seluruh pelosok tanah air.
5. Saling berbagi pengetahuan dan pengalaman di antara sesama guru PPKn
Berbagi ilmu itu penting karena dengan Saling berbagi pengetahuan dan pengalaman akan memperkaya wawasan sesama rekan seprofesi kita yaitu guru PPKn. Terkadang ada yang kita tidak ketahui kita dapat dari orang lain begitu juga sebaliknya.
Saling berbagi pengetahuan akan secara otomatis meningkatkan kualitas kita sebagai guru PPKn, ilmu yang kita dapatkan mungkin dalam pembelajaran bisa kita terapkan.
Menempatkan diri kita sebagai guru PPKn yang haus akan ilmu pengetahuan, berarti kita sudah selalu siap sedia untuk meningkatkan kualitas keilmuan yang kita miliki. Sekalipun dalam prosesnya begitu banyak tantangan dan sangat berat untuk dilakukan.
***
Dengan apa yang sudah dijabarkan diatas tadi, kita sebagai guru PPKn kiranya lebih bersemangat lagi untuk terus memperbaiki diri kita dalam hal menyerap ilmu pengetahuan mengenai Pelajaran PPKn dan mencari cara-cara dalam mengajarkannya kepada siswa kita.
Menjadi guru PPKn yang selalu percaya diri dan tetap rendah hati sudah menjadi ciri khas guru PPKn sesungguhnya. Terus belajar memperbaiki diri karena perbaikan moral bangsa serta menjadikan setiap warga negara menjadi lebih baik dan mengerti akan aturan menjadi tugas mulia seorang guru PPKn.
Demikianlah kiranya artikel singkat ini, semoga dapat bermanfaat.
Salam
Budi IdrisÂ
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H