AC Milan mengawali tahun 2022 dengan manis setelah mengalahkan AS Roma dengan live skor 3-1, dalam laga lanjutan liga Italia pekan ke-20, Jumat (7/1) dinihari.
Bermain di hadapan para pendukungnya sendiri, AC Milan tampil penuh percaya diri dan menyerang sejak menit-menit awal pertandingan. Bahkan, tercatat dua shoot off goal yang dibuat AC Milan kala laga baru berjalan tiga menit.
Pemain belakang Theo Hernandez sebetulnya berpeluang untuk membuka keunggulan bagi AC Milan pada menit ke-3. Sayang, tendangan kerasnya dari luar kotak penalti masih bisa diblok oleh kiper AS Roma, Rui Patricio.
Pada menit ke-8, tim tuan rumah mendapat hadiah penalti setelah penyerang AS Roma, Tammy Abraham, dianggap melakukan handball di kotak-16. Olivier Giroud yang ditunjuk sebagai eksekutor pun berhasil menjalankan tugasnya dengan baik, sekaligus membuka live skor AC Milan menjadi 1-0.
Unggul satu gol tak lantas membuat anak-anak asuh Stefano Pioli bermain lebih santai. Serangan demi serangan terus dilancarkan I Rossoneri. Alhasil, Junior Messias berhasil menggandakan keunggulan bagi tim tuan rumah di menit ke-17.
Bermula dari kesalahan Roger Ibanez dalam mengumpan balik bola kepada Rui Patricio, Olvier Giroud lantas merebut umpan yang tak sempurna tersebut dan menendang bola ke gawang tim tamu. Meski hanya membentur mistar Gawang, Junior Messias dengan sigap menyambar bola pantulan tersebut yang masuk ke sudut jauh gawang.
AS Roma mencoba memperkecil ketertinggalan lewat sebuah serangan balik cepat pada menit ke-23. Sayang, tendangan Nicolo Zaniolo dari sudut sempit masih mampu diamankan penjaga gawang AC Milan, Mike Maignan.
Zaniolo kembali mengancam gawang AC Milan enam menit menjelang laga babak pertama berakhir. Kali ini lewat tendangan dari luar titik penalti yang keras dan terarah. Meski demikian, Maignan kembali tampil gemilang dengan melakukan penyelamatan krusial.
Hingga pada akhirnya, AS Roma berhasil memperkecil kedudukan di menit ke-40. Berawal dari tendangan keras Lorenzo Pellegrini dari luar kotak penalti, Tammy Abraham yang berada di jalur bola lantas menendangnya sedikit ke samping, membuat arah bola berubah masuk ke gawang.
Hingga babak pertama usai, live skor 2-1 bertahan untuk keunggulan AC Milan.
Pertandingan berlangsung lebih sengit di babak kedua. Brahim Diaz hampir mencetak gol ketiga bagi AC Milan di menit ke-50 seandainya tendangannya tidak membentur mistar gawang.
AS Roma sendiri hampir menyamakan kedudukan di menit ke-61. Namun, penampilan gemilang Mike Maignan dibawah mistar gawang membuat semua upaya AS Roma tersebut gagal.
Petaka datang bagi AS Roma kala gelandang serang mereka, Rick Karsdorp, diganjar kartu kuning kedua pada menit ke-74. Bermain dengan 10 pemain tentunya membuat tim tamu keteteran. Hasilnya, mereka semakin tertinggal setelah Rafael Leao mencetak gol di menit ke-81, yang berawal dari solo run yang dilakukannya.
Meski AC Milan berpeluang menambah keunggulan lewat titik penalti di masa injury time babak kedua, namun Ibrahimovic yang menjadi eksekutor gagal mencetak gol tambahan. Alhasil, live skor serie A antara kedua tim bertahan 3-1 hingga laga usai.
Kemenangan ini membuat AC Milan semakin menempel rival sekotanya, Inter Milan, yang saat ini bercokol di puncak klasemen semengtara. Sementara itu, AS Roma masih tertahan di posisi 7 dengan raihan 32 poin.
AC Milan akan menjalani laga lawatan kontra Venezia dua hari mendatang, tepatnya pada Minggu, (9/1). Adapun AS Roma sendiri akan menjamu Juventus pada Senin (10/1).
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H