Meskipun mendominasi sampai menit ke-70, Barcelona tidak benar-benar mengancam pertahanan Mallorca. Bahkan tim tuan rumah beberapa kali terlihat mengancam pertahanan Barcelona ketika mendapatkan kesempatan serangan balik, meskipun seluruh serangannya masih mampu dipatahkan.
Sampai pada 10 menit terakhir pertandingan, Mallorca kini mengurung tim tamu di area pertahanannya sendiri. Namun sampai menit 90 tidak ada perubahan live skor, karena serangan Mallorca terus menerus gagal.
Bahkan tambahan 4 menit sampai peluit panjang akhir pertandingan berbunyi, Mallorca tidak mampu mengejar ketertinggalan angka pada skor, sehingga Barca menang tipis di kandang lawannya kali ini.
Barca kini berdiri di posisi 5 klasemen sementara dengan 8 kali menang, 7 kali seri, dan 4 kali kalah. Di sisi lain, Mallorca terperosok di urutan 15, dengan 4 kali menang, 8 kali seri, dan 7 kali kalah.
Itulah ulasan Live skor bola Barcelona melawan Mallorca hari Senin 3 Januari 2022.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H