Mohon tunggu...
Rudy
Rudy Mohon Tunggu... Editor - wirasastwa

menjadi penulis berita adalah jalan kesuksasean menjadi primadona blogger https://spbogoal.com/

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Babak Belur! Newcastle Dihajar Manchester City 0 - 4

23 Desember 2021   08:26 Diperbarui: 23 Desember 2021   08:48 482
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Berlangsung di St. James' Park, pertandingan duel antara Manchester City melawan Newcastle benar-benar membuat Newcastle mesti terhenyak karena mereka dikalahkan dengan catatan live skor 4 -- 0. Pertandingan yang berlangsung pada hari Minggu, 19 Desember 2021 ini memang membuat Manchester City naik peringkat pada klasemen sementara Liga Inggris (Premier League 2021/22).

Manchester City nampak unggul terlihat dari awal pertandingan. Ini membuat Newcastle seperti bukan lawan main yang sebanding untuk mereka. Pasukan Josep Guardiola ini terlihat mampu mendominasi lapangan dengan sangat apik dan membuat ciut nyali dari Newcastle. Maka tak heran jika kemudian Newcastle mesti merasa babak belur dihajar oleh Manchester City lewat serangan demi serangan hingga total 4 gol berhasil dicetak dalam spbo live score oleh Manchester City.

Manchester City menggunakan susunan formasi (4-2-3-1) dengan tim yang terdiri dari Ederson; Joao Cancelo, Ruben Dias, Aymeric Laporte, Oleksandr Zinchenko; Rodrigo, Bernardo Silva; Riyad Mahrez, Kevin De Bruyne, Raheem Sterling; Gabriel Jesus.

Sementara itu Newcastle menggunakan formasi (4-4-2): Martin Dubravka; Jacob Murphy, Ciaran Clark, Jamaal Lascelles, Matt Ritchie; Miguel Almiron, Isaac Hayden, Joe Willock, Ryan Fraser; Joelinton, Callum Wilson.

Geliat Manchester City di Babak Pertama

Di awal pertandingan, Manchester City langsung melancarkan serangan yang begitu tajam. Baru lima menit berjalan, sundulan dari Dias berhasil melakukan eksekusi dengan baik setelah umpan dari Cancelo. Kesalahan terjadi dari bek Newcastle saat berbenturan waktu ingin mencoba membuang bola. Ini membuat Newcastle tampak buyar dan kehilangan konsentrasi serta fokus. Serangan dari Manchester City memang terlihat cukup konsisten. Mereka menerapkan strategi dengan baik dan tidak terlihat terburu-buru. Dominasi Man City ini agaknya membuat Newcastle cukup kewalahan.

Benar saja, di menit ke 37, Cancelo membuat golnya sendiri. Gol ini berhasil dilayangkan setelah Cancelo menerima umpan dari Mahrez. Aksi solo dari Cancelo ini tampak begitu anggun hingga mampu menggiring bola menerobos gawang Newcastle seperti sangat mulus. Newcastle tentu semakin kelimpungan dan tertekan mendapatkan serangan semacam ini. Jelas sepertinya Newcastle bukan lawan yang imbang untuk Manchester City.

Newcastle Semakin Dihajar Man City

Di babak kedua, Manchester City secara konsisten juga tetap melayangkan serangan demi serangan. Newcastle tidak mengimbanginya dengan merapatkan barisan untuk bertahan, namun justru terlihat ingin membalas serangan. Nampaknya strategi semacam ini yang membuat pertahanan mereka justru semakin longgar. Umpan silang dari Zinchenko berhasil ditangkap oleh Riyad Mahrez dan melesakkan bola ke gawang Newcastle di menit ke 63. Newcastle tidak mengedepankan strategi bertahan dan justru semakin kehilangan fokus. Mereka sepertinya tidak memiliki kesempatan sama sekali untuk memperbaiki posisi ini.

Sebenarnya dari sini pun Man City sudah bisa bersantai karena hasil perolehan mereka sudah cukup memuaskan. Apalagi Newcastle juga sudah terlihat kewalahan. Namun tiga gol rupanya belum membuat mereka puas untuk menoreh kemenangan di rekaman live score bola. Man City kembali meluncurkan serangan yang dieksekusi dengan apik oleh Sterling pada menit ke 86. Umpan dari Gabriel Jesus berhasil dimanfaatkan dengan efektif sehingga cetakan gol pamungkas pun berhasil didapatkan oleh Man City.

Pertandingan berakhir dan live skor terakhir pun diperoleh 4 -- 0, Manchester City unggul kemenangan dari Newcastle. Newcastle mesti menerima kekalahan ini dan mereka benar-benar terlihat seperti dihajar oleh Man City. Hasil ini membuat Manchester City berada di puncak klasemen Liga Inggris dengan perolehan 44 poin setelah 18 kali bertanding. Sementara itu, Newcastle makin terpuruk di zona degradasi dengan perolehan 10 poin saja dari 18 pertandingan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun