Signifikansi kamar mandi dalam memfasilitasi kehidupan seseorang amatlah besar. Selain untuk keperluan higienis dasar semacam mandi, buang hajat, dan keperluan "air" lainnya, kamar mandi sering dijadikan tempat di mana seseorang bisa mengkepresikan dirinya. Pada dasarnya, manusia mempunyai keinginan/kebutuhan untuk bisa mengekspresikan atau melakukan hal-hal yang tidak bisa ditunjukkan atau dilakukan di muka umum dan kamar mandi memfasilitasi keinginan/kebutuhan itu.
Anda suka menyanyi tapi khawatir dikritik karena suara Anda jelek, Anda selalu bisa untuk menyanyi di kamar mandi. Gayung atau gagang shower tidak akan menolak untuk beralih peran menjadi microphone. Anda ingin ngobrolin soal kenalan yang sedang Anda temui ke kawan, kamar mandi akan selalu bisa memfasilitasi kebutuhan itu. Anda sedang berada di tempat umum dan Anda ingin menangis, Anda bisa mencari kamar mandi. Kamar mandi tidak akan mengejek kecengengan Anda.
Setidaknya bagi saya, kamar mandi bisa menjadi tempat untuk berpikir, merenung, dan mencari inspirasi. Entah sudah berapa banyak ide-ide yang lahir di kepala saya selama berada di dalam kamar mandi.
Kamar mandi adalah salah satu pertimbangan dalam memilih tempat tinggal. Dan dalam hidupnya, setiap orang akan mencari tempat tinggal. Kamar mandi yang buruk akan bisa membuat seseorang urung meninggali sebuah tempat tinggal. Kamar mandi yang tidak membuat nyaman akan membuat setiap orang yang ada di dalamnya tidak akan betah untuk berdiam berlama-lama. Kamar mandi yang tidak sesuai dengan keinginan seseorang akan bisa membuat orang itu mencari kamar mandi lain dan bahkan mencari tempat tinggal lain.
Jika kita ibaratkan hubungan antar dua orang sebagai sebuah tempat tinggal, konsep kamar mandi adalah konsep penting yang bisa diterapkan dalam konteks hubungan antar dua manusia berdasarkan fasilitas yang dimilikinya. Menyediakan kamar mandi berarti menyediakan fasilitas kepada pasangan untuk melakukan hal-hal yang tidak mungkin dia tunjukkan di muka umum. Menyediakan kamar mandi berarti menyediakan privasi. Di kamar mandi kita, pasangan harus bisa merasa aman dan nyaman melakukan hal-hal yang membutuhkan privasi seperti menelanjangi diri sendiri atau melakukan hal-hal jorok.Â
Ketersediaan kamar mandi dan kesediaan seseorang dalam menjadi kamar mandi bagi pasangannya akan mempengaruhi kelanggengan sebuah hubungan. Sudahkah kita menyiapkan kamar mandi bagi pasangan? Siapkah kita menjadi kamar mandi bagi pasangan? Maukah kita memperbaiki dan terus menjaga kondisi ke-kamar mandi-an kita?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H