Mohon tunggu...
Cetak Brosur Kilat
Cetak Brosur Kilat Mohon Tunggu... -

Cetak Brosur Kilat, Cepat (1hari jadi), tersedia paket hemat (Mulai Rp 160/lembar). GRATIS konsultasi desain, GRATIS promo online, ada layanan sebar. Mau?

Selanjutnya

Tutup

Money

Apa Itu Brosur?

26 Oktober 2011   14:12 Diperbarui: 26 Juni 2015   00:28 464
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setelah sekian lama bergerak dibidang percetakan tak disangka-sangka muncul pertanyaan "apa sih sebenarnya brosur itu?" dari pelanggan setia kami. Hmm.. kami sempat berpikir sejenak untuk menjawab pertanyaan tersebut. "Brosur adalah alat promosi yang terbuat dari kertas yang didalamnya terdapat sejumlah informasi dan penawaran mengenai jasa atau produk." begitulah jawaban kami saat itu dan pelanggan kami pun puas dengan jawaban itu, namun sebenarnya kami masih penasaran dengan definisi brosur itu sendiri. [caption id="" align="alignnone" width="425" caption="contoh brosur dan aplikasinya"][/caption] OK, kita mulai cari-cari infonya di kamus besar bahasa Indonesia dan definisinya adalah sebagai berikut  "bro.sur [n] (1) bahan informasi tertulis mengenai suatu masalah yg disusun secara bersistem; (2) cetakan yg hanya terdiri atas beberapa halaman dan dilipat tanpa dijilid; (3) Man selebaran cetakan yg berisi keterangan singkat, tetapi lengkap (tentang perusahaan atau organisasi)". Untuk melengkapi definisi brosur, kami mengunjungi paman kami yang bernama wikipedia kata beliau "Brosur adalah terbitan tidak berkala yang dapat terdiri dari satu hingga sejumlah kecil halaman, tidak terkait dengan terbitan lain, dan selesai dalam sekali terbit. Halamannya sering dijadikan satu (antara lain dengan stapler, benang, atau kawat), biasanya memiliki sampul, tapi tidak menggunakan jilid keras. Menurut definisi UNESCO, brosur adalah terbitan tidak berkala yang tidak dijilid keras, lengkap (dalam satu kali terbitan), memiliki paling sedikit 5 halaman tetapi tidak lebih dari 48 halaman, di luar perhitungan sampul." Dari dua definisi diatas muncul kerancuan brosur itu dijilid apa tidak sih? kemudian brosur kalau jumlahnya hanya satu halaman apakah bisa disebut dengan brosur?  coba simak penjelasan dari paman wikipedia "Bila terdiri dari satu halaman, brosur atau pamflet umumnya dicetak pada kedua sisi, dan dilipat dengan pola lipatan tertentu hingga membentuk sejumlah panel yang terpisah. Pamflet yang hanya terdiri dari satu lembar/halaman sering disebut selebaran (bahasa Inggris: leaflet, flier, atau flyer). Selain itu, brosur yang memuat informasi tentang produk disebut juga sebagai katalog produk atau sering hanya disebut katalog. Brosur atau pamflet memuat informasi atau penjelasan tentang suatu produk, layanan, fasilitas umum, profil perusahaan, sekolah, atau dimaksudkan sebagai sarana beriklan. Informasi dalam brosur ditulis dalam bahasa yang ringkas, dan dimaksudkan mudah dipahami dalam waktu singkat. Brosur juga didesain agar menarik perhatian, dan dicetak di atas kertas yang baik dalam usaha membangun citra yang baik terhadap layanan atau produk tersebut. Buklet sering memiliki sampul, halaman judul, dijilid, dan memiliki jumlah halaman lebih banyak dari pamflet. Bentuknya sering terlihat seperti buku berukuran kecil. Berbeda dengan brosur atau pamflet, buklet bukan merupakan sarana beriklan secara langsung. Sejumlah produk konsumen seperti barang elektronik, sering menyertakan buklet berisi spesifikasi produk atau penjelasan cara penggunaan. Buklet yang menyertai barang elektronik kadang-kadang memiliki jumlah halaman yang banyak dan tidak untuk habis dibaca dalam satu kali kesempatan. Album rekaman, seperti kaset atau CD sering menyertakan buklet yang berisi lirik lagu, foto, dan nama-nama artis pendukung." Baik mungkin penjelasan di atas bisa memberikan gambaran apa sih sebenarnya brosur itu. Jika sudah memahami betul definisi brosur, diharapkan kita bisa memaksimalkan pembuatan brosur baik mulai dari isi, desain, cetak, hingga deliver kepada target market.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun