Bulan Ramadhan adalah Bulan yang dinantikan oleh umat muslim di seluruh dunia. Menikmati bulan suci Ramadhan harus melewati masa puasa yang kadang bikin lelah dan akhirnya wajah kita jadi layu nih, kaum muslimah.
Nah, ini ada beberapa tips make-up natural yang pastinya bikin kamu keliatan fresh untuk kaum muslimah yang bisa diaplikasiin sehari-hari selama bulan puasa nih, beauty.
Caranya :
1. Cuci muka seperti biasa
Cuci muka sehabis mandi nyatanya bisa bikin wajah lebih cerah, beauty. Air yang tertempel di wajah setelah cuci muka, di tepuk-tepuk menggunakan handuk kering yah!
2. Masker
Maskeran ga perlu ribet dan lama dengan masker sheet mask, penggunaannya juga gampang dan cuma nunggu 15 menit untuk pengaplikasian maksimal di wajah
3. Pakai pelembab
Pelembab atau bisa menggunakan air mawar. Aplikasikan di kapas wajah atau bisa langsung di tangan kemudian ditepuk-tepukkan di wajah. Air Mawar ini bisa mengencangkan kulit wajahmu loh
4. Jangan lupakan moisturizer dan sunscreen
Moisturizer dan Sunscreen bisa menjaga wajah dari paparan sinar uv matahari, ga bikin kulitmu gosong dan lebih melembabkan kulit wajah
5. Aplikasikan Make-Up seperti biasa
Foundation beauty bisa diganti dengan BB Cream nih atau untuk yang lebih praktis bisa menggunakan BB Cushion, Aplikasikan kembali Bedak Tabur yang tipis, dan eyeshadow berwarna nude. Serta blush on cream warna peach menambah wajahmu lebih fresh. Kemudian, tambahkan sedikit liptint agar bibir tidak kering dan timpa dengan lipstick yang bertekstur creamy. Set semua make-up dengan bedak padat dan tidak lupa untuk make-up yang lebih tahan lama menggunakan bedak tabur.
6. Setting Spray
Ini sangat opsional, beauty. Kalau pakai setting spray bakal bikin wajah lebih glowing, dan semua makeupnya jadi all out tapi tetep natural. Setting Spray juga ada yang untuk finishing Dewy look maupun Matte look, pilih sesuai selera ya beauty.
Segitu dulu ya tips make-up fresh dan natural untuk para beuty muslimah yang sedang menjalankan ibadah puasanya
Tetap semangat dan semoga berkah y
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H