Mohon tunggu...
Brilian RistiRahayu
Brilian RistiRahayu Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Diponegoro

Hobi Traveling

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Stop Merusak! Anak SD MI Muhamadiyah di Desa Watangrejo Berlatih untuk Menjaga dan Melestarikan Lingkungan

13 Februari 2023   13:52 Diperbarui: 13 Februari 2023   13:53 704
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Wonogiri (13/2/2023) -- Lingkungan yang bersih akan membawa kita pada kehidupan yang sehat dan akan membuat suasana hati kita menajdi nyaman dan selalu bahagia. Menjaga dan melestarikan  lingkungan dengan baik dapat dimulai dari usia yang sedini mungkin mulai dari kecil hingga tua dan dapat dilakukan dimana saja, kapan saja dan dengan siapa saja seperti di lingkungan sekolah maupun kalangan masyarakat sekitarnya.

Lingkungan yang sehat adalah lingkungan yang bebas dari sampah, limbah, polusi dan hal -- hal yang dapat mencemari lingkungan sekitar. Lingkungan yang sehat akan membantu pola hidup kita menjadi sehat pula, seperti selalu mencuci tangan, membuang sampah pada tempatnya, membersihkan diri dari suatu hal yang kotor seperti layaknya ketika kita sedang menjaga paru-paru dunia. 

Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan maksud dan tujuan meningkatkan kepedulian generasi muda terhadap kebersihan lingkungan agar tercipta kesimbangan serta keselarasan pada lingkungan sekitar. Maka dari itu, langkah persuasif yang dapat kita tanamkan sejak dini agar terhindar dari dampak buruk tersebut dengan membuat jadwal membersihkan selokan, tempat sampah secara rutin.

Dari problematika tersebut, Brilian Risti Rahayu salah seorang Mahasiswi Kuliah Kerja Nyata Universitas Diponegoro mengadakan program kerja dengan mengangkat tema "Pentinganya Menjaga Lingkungan Sedini Mungkin" di Sekolah Dasar MI Muhamadiyah Desa Watangrejo, Kecamatan Pracimantoro, Kabupaten Wonogiri, Provinsi Jawa Tengah. 

Program kerja ini dilaksanakan pada tanggal 28 Januari 2023 tertuju pada anak sekolah dasar kelas 3. Dengan pelaksaaan program kerja ini, dimulai dengan membagikan leafleat, pemberian materi dan diakhir kegiatan serah terima poster mengenai informasi "Menyelamatkan Bumi Berarti Menyelamatkan Kita" yang akan ditempelkan pada mading sekolah dan penyerahan produk berupa tong sampah yang sudah diklasifikasikan seperti tong sampah organik dan tong sampah anorganik.

  

Dokpri
Dokpri

Program kerja tersebut, mendapat respon yang baik dari pihak sekolah dasar MI Muhamadiyah dan para siswa/siswi-nya.

"Materinya seru kak dan kita juga jadi tau tentang pembagian sampah organic dan anorganik. Jadi kita bisa memilah sampahnya mau dibuang dimana." Terang salah seorang Siswi MI Muhammadiyah.

Penulis : Brilian Risti Rahayu

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun